8 Spesifikasi Menakjubkan dari Samsung Galaxy S24 Ultra 5G

8 Spesifikasi Menakjubkan  dari Samsung Galaxy S24 Ultra 5G

Samsung galaxy s24 ultra, ini spesifikasi dan harganya-Harapan Rakyat-

DISWAYJATENG - Saat ini Teknologi AI telah masuk ke dunia smartphone. Samsung Galaxy S24 Ultra 5G adalah salah satu pionir dalam menerapkan AI di ponsel. Samsung Galaxy series terbaik ini secara resmi diluncurkan di Indonesia pada Januari 2024.

Samsung Galaxy series terbaik ini hadir bersamaan dengan model Galaxy S24+ 5G dan Galaxy S24 5G. 

Teknologi kecerdasan buatan yang dijuluki Galaxy AI memang menjadi inti dari peluncuran dari salah satu Samsung Galaxy series terbaik yang satu ini. Namun, keunggulan ponsel ini tidak berhenti sampai di situ.

Jadi, Samsung Galaxy series terbaik ini bisa kamu pertimbangkan sebagai smartphone flagship, ada baiknya kamu membaca artikel ini hingga tuntas.

BACA JUGA: Cek Harga iPhone 15 Terbaru 2024 dan Ada Penurunan Harga Sampai 1 Jutaan

Spesifikasi Samsung Galaxy S24 Ultra

1. Desain Bodi Kokoh dengan Rangka Titanium

Galaxy S24 Ultra menampilkan desain bodi yang kokoh dengan menggunakan rangka dari bahan titanium. Logam ini dianggap lebih kuat daripada aluminium yang digunakan pada model sebelumnya, Galaxy S23 Ultra. 

Kekekalan bodi HP ini ditingkatkan dengan penggunaan kaca proteksi layar Gorilla Glass Armor, yang memiliki ketahanan terhadap benturan dan goresan lebih baik dibandingkan Gorilla Glass Victus 2.

BACA JUGA:Update Harga Iphone Xr Terbaru 2024. Berikut Spesifikasi Lengkap, Kelebihan dan Kekurangannya

Selain itu, Gorilla Glass Armor juga mengurangi pantulan cahaya hingga 75 persen, meningkatkan kejernihan tampilan layar di berbagai kondisi lingkungan.

Secara desain, Galaxy S24 Ultra mirip dengan pendahulunya, namun kini dengan bodi yang datar tanpa lengkungan pada layar dan penutup belakang. Walaupun demikian, frame kiri dan kanan tetap melengkung untuk kenyamanan saat digenggam. 

Tekstur matte pada Titanium Gray, salah satu varian warna, memberikan sentuhan yang nyaman dan tidak licin, seperti diakui oleh para pengulas.

Galaxy S24 Ultra juga tetap ada sertifikasi IP68 untuk ketahanan terhadap debu dan air hingga kedalaman 1,5 meter selama 30 menit.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: