Kapolres Pemalang Pimpin Patroli di Tempat Wisata

Kapolres Pemalang Pimpin Patroli di Tempat Wisata

PATROLI - Kapolres dan anggota melakukan patroli ke sejumlah tempat wisata saat libur Lebaran.Foto:M Ridwan/diswayjateng.id--

PEMALANG, diswayjateng.id - Jumlah pengunjung Pantai Widuri dan Pantai Nyamplungsari. Mengalami peningkatan yang cukup signifikan saat libur Lebaran.

Demi menjaga keamanan dan keselamatan pengunjung yang sedang berlibur. Personel Sub Pospam Operasi Ketupat Candi 2025 Polres Pemalang rutin berpatroli jalan kaki untuk mengimbau pengunjung di sepanjang tepi pantai.

Bahkan, Kapolres Pemalang AKBP Eko Sunaryo juga kerap memimpin langsung patroli di kedua pantai tersebut, untuk memastikan kondisi tempat wisata tetap aman dan kondusif.

“Hari ini, data jumlah wisatawan yang berkunjung ke objek wisata Pantai Widuri mencapai kurang lebih 4.500 pengunjung, kemudian pantai Nyamplungsari mencapai kurang lebih 2.500 pengunjung,” jelas kapolres.

BACA JUGA:Kapolres Pemalang Berbagi Kebahagiaan dengan Anak Yatim Piatu

BACA JUGA:Kapolres Pemalang Jadi Muazin di Masjid Baitussalam

Kapolres menyampaikan, dengan meningkatnya jumlah pengunjung ke destinasi wisata pantai, pihaknya melakukan pengawasan lebih ketat untuk mencegah terjadinya kecelakaan air.

“Kami mengimbau para pengunjung, agar selalu menjaga putra putrinya ketika mandi di laut,” terangnya.

Selain imbauan ke pengunjung, pihaknya juga mengimbau pengelola perahu wisata, agar selalu memperhatikan faktor keamanan dan keselamatan sebelum mengangkut penumpang.

“Mohon perhatikan kondisi cuaca sebelum mengangkut penumpang, bawa kelengkapan keselamatan seperti jaket pelampung dan ban pelampung, serta hindari membawa penumpang melebihi batas kapasitas muatan,” bebernya.

BACA JUGA:Cek Harga Sembako, Kapolres Pemalang Datangi Pasar

BACA JUGA:Kapolres Pemalang Pantau 98 Titik Keramaian

Tidak hanya wisata Pantai, lanjutnya, Polres Pemalang juga rutin melakukan patroli ke tempat wisata lainnya yang banyak dikunjungi wisatawan. Diantaranya Bukit Tangkeban, Benowo Park dan Rainbow Rafting. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: