Mahasiswa PPG Prajabatan BK UPS Tegal Diberi Materi tentang 3R

Mahasiswa PPG Prajabatan BK UPS Tegal Diberi Materi tentang 3R

BERSAMA - Narasumber Prof Siti Hartinah, Dosen Pembimbing Proyek Kepemimpinan M Arif Budiman dan Direktur Bank Sampah Marga Jaya Rindang Meiwan Dani Ristanto.--

DISWAYJATENG, TEGAL - Mahasiswa Program PPG Prajabatan Bimbingan Konseling (BK) Universitas Pancasakti (UPS) Tegal. Menggelar talkshow bertajuk 'Reduce, Recycle, Reuse (3R)' dengan Materi Pengelolaan Sampah di Aula Pascasarjana

Mereka mendapatkan materi tentang pengelolaan sampah dan manfaat dari adanya bank sampah. Adanya talkshow tersebut akan menambah pengetahuan tentang pengelolaan sampah.

Perwakilan mahasiswa, Zulfa mengatakan, talkshow 3R ini menjadi satu bekal dari mata kuliah proyek kepemimpinan untuk diaplikasikan saat melakukan pengabdian masyarakat nantinya. Sehingga mahasiswa Program PPG Prajabatan BK sendiri berjumlah 18 orang dan dibagi ke dalam dua kelompok.

BACA JUGA:Ketua DPRD Kota Tegal Terima Gelar Ningrat Kehormatan dari Keraton Surakarta

Kelompok pertama akan mengabdikan diri di komunitas gubuk baca anak-anak pemulung di pelabuhan dan kelompok kedua di komunitas difabel Tegal.

"Dari materi itu, mahasiswa diharapkan berinovasi, ada masalah apa yang ditemukan di masyarakat komunitas untuk diangkat dan diberi pelatihan nantinya," katanya. 

Dosen pembimbing proyek kepemimpinan, Prof Sitti Hartinah mengungkapkan dalam mata kuliah projek kepemimpinan mahasiswa dibekali agar mampu bersosialisasi dan menjadi teladan di masyarakat sebagai agen pembaharuan.

BACA JUGA:Turun ke Sekolah, Sekda Beri Pembinaan Kepala SMP Negeri se-Kota Tegal

Sehingga bekal yang diberikan hanya teori, mereka sendiri yang akan mengolah dan menjadi proyek kepemimpinan dari materi 3R. Materi yang sudah diberikan antara lain sex education, lingkungan hidup dan ecobrick, dan edukasi peduli lingkungan. 

"Mereka yang akan mengimplementasikan bahwa seorang guru tidak hanya guru. Tetapi juga agen masyarakat yang mampu meningkatkan derajat harkat masyarakat ke tempat yang lebih tinggi saat terjun langsung nantinya," ungkapnya. 

BACA JUGA:Kades Dukuhwringin Kabupaten Tegal Selamatkan Warga yang Coba Bunuh Diri

Sementara itu, Direktur Bank Sampah Marga Jaya Rindang Meiwan Dani Ristanto menyampaikan pengelolaan sampah akan menjadi lebih baik dengan didirikannya bank sampah. Karena keberadaan bank sampah akan mampu mengelola berbagai macam sampah.

Kemudian akan ada aktivitas masyarakat, seperti manajemen ataupun melahirkan berbagai inovasi yang ada dalam program Bank Sampah.

"Termasuk dalam mengelola sampah agar lebih bermanfaat seperti produk daur ulang sampah," pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: