PMI Kota Tegal Bantu Korban Banjir di Kabupaten Brebes

PMI Kota Tegal Bantu Korban Banjir di Kabupaten Brebes

BANTUAN - Relawan PMI Kota Tegal menyerahkan bantuan untuk korban banjir di PMI Kabupaten Brebes.Foto: Meiwan Dani R/jateng.disway.id--

DISWAYJATENG, TEGAL - Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Tegal membantu korban banjir di tujuh kecamatan di Kabupaten Brebes. Selain bantuan logistik, enam relawan juga dikirim untuk membantu penanganan banjir. Bantuan tersebut diserahkan ke PMI Kabupaten Brebes.

"Kami memBKOkan tenaga relawan enam personil dan menyerahkan batuan logistik beras 2 kuintal dan mie 20 dus, bantuan diserahkan langsung ke PMI Brebes," kata Kepala Markas PMI Kota Tegal Djoko Trihadmodjo.

BACA JUGA:SMP Negeri 2 Margasari Kabupaten Tegal Sukseskan Pesta Siaga

Bantuan tersebut merupakan hasil koordinasi dengan PMI Kabupaten Brebes. Sehingga bantuan yang diberikan akan tepat sasaran. Sehingga langkah yang diambil sudah tepat.

"Untuk bantuan bencana banjir Brebes , kami sudah mengambil langkah sesuai hasil koordinasi dengan PMI Brebes," ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: