Terjebak Jeratan Pinjol? Inilah Syarat dan Cara Bebas dari Pinjol Tanpa Bayar Terbaru 2024

Terjebak Jeratan Pinjol? Inilah Syarat dan Cara Bebas dari Pinjol Tanpa Bayar Terbaru 2024

cara bebas dari pinjol tanpa bayar --foto jalan tikus

2. Mengajukan Permohonan Keringanan

Semua hal terkait pelunasan pinjol sebenarnya dapat dikomunikasikan kembali dengan pihak penyedia layanan. Cobalah hubungi Call Center dari pihak pinjol terkait atau jika sudah mendapatkan pesan, bukalah ruang komunikasi.

Cara bebas dari pinjol satu ini mungkin masih mengeluarkan uang guna melakukan pelunasan. Hanya saja jumlahnya akan di bawah dari nominal seharusnya. Kendati bukan tanpa bayar, setidaknya ada kesempatan untuk membayar lebih ringan.

BACA JUGA: Nasabah Galbay Tak Perlu Stres Lagi, Ini 5 Tips Melunasi Beban Hutang Pinjol Tanpa Bayar Sepeser Pun

3. Melapor ke Pihak Berwenang

OJK selaku pihak yang mengawasi pinjol ini memang kerap membuka layanan aduan konsumen kepada para masyarakat. Layanan aduan ini dapat menjadi cara bebas dari hutang online tanpa bayar.

Apabila ingin mencoba layanan aduan dari OJK, maka kalian dapat mengunjungi situs Form Pengaduan OJK dan mengisi setiap kolomnya dengan laporan data sesuai instruksi. Nantinya akan ada balasan dari OJK melalui email terkait keluhan pinjol.

4. Bebas dari Pinjol dengan Menggunakan Jasa Pelunasan Pinjaman Online

Seiring dengan bertambahnya kasus galbay pinjol di Indonesia, saat ini juga mulai muncul beberapa lembaga yang membuka jasa Pelunasan Pinjaman Online. Tentunya jika pengajuan bantuan disetujui, maka kita bisa bebas dari pinjaman tanpa bayar.

BACA JUGA: 6 Tips Menghadapi DC Lapangan Pinjol yang Agresif saat Menagih Utang, Nasabah Galbay Gak Perlu Panik

Namun perlu diperhatikan jika tidak semua jasa pelunasan atau cara bebas pinjol ini aman digunakan. Setidaknya kalian perlu memilih jasa yang mau membantu bebas dari pinjol tanpa bayar bersifat resmi.

5. Bisa Bebas dari Pinjol Tanpa Bayar yang Digunakan Bersifat Ilegal

Pinjol Ilegal memang sangat meresahkan masyarakat saat ini. Selain memiliki aturan merugikan, produk dari Pinjol Ilegal juga tidak jelas serta berbeda dari realitanya. Apabila diketahui Pinjol kalian Ilegal, maka dapat menjadi alasan bebas tanpa bayar.

Pinjol Ilegal di sini artinya platform pinjaman online yang menjalankan praktik kredit tanpa ada izin dari OJK (Otoritas Jasa Keuangan) selaku pihak berwenang.

Demikian beberapa informasi mengenai syarat dan cara bebas dari pinjol tanpa bayar yang harus kalian ketahui, serta bijaklah dalam menggunakannya. Semoga bermanfaat. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: