6 Manfaat Minyak Zaitun Pada Wajah, Bisa Mengatasi Bekas Jerawat

6 Manfaat Minyak Zaitun Pada Wajah, Bisa Mengatasi Bekas Jerawat

6 Manfaat Minyak Zaitun Pada Wajah, Bisa untuk Mengatasi Bekas Jerawat--

DISWAY JATENG – Manfaat minyak zaitun pada wajah sangatlah banyak. Minyak yang dibuat dari memeras buah zaitun ini telah terbukti memiliki banyak kegunaan, salah satunya untuk kulit wajah

Sayangnya, manfaat minyak zaitun pada wajah baru bisa dirasakan jika kamu telah memilih minyak zaitun yang tepat. Kamu disarankan untuk memilih minyak zaitun extra-virgin yang berkualitas. 

Dirangkum dari beberapa sumber berikut ini adalah manfaat minyak zaitun pada wajah. Kamu penasaran? Yuk simak penjelasannya di bawah ini!

Manfaat minyak zaitun pada wajah 

1.Mengurangi jerawat 

Manfaat minyak zaitun pada wajah yang pertama adalah mampu mengurangi jerawat. Jika kamu memiliki jenis kulit yang mudah mengalami jerawat kamu bisa mencoba menggunakan sabun yang mengandung minyak zaitun. 

Hal itu bisa membantu kamu untuk mengurangi jerawat serta membunuh bakteri penyebab jerawat karena terdapat sifat antibakteri.

BACA JUGA:Efektif Cegah Ubanan, Ini 10 Manfaat Minyak Zaitun untuk Rambut dan Cara Penggunaannya yang Tepat

2. Melembapkan kulit 

Menggunakan pelindung kulit merupakan salah satu hal penting dalam perawatan wajah. Jika kamu tidak menjaga kulit seringkali mengalami kekeringan, iritasi bahkan bengkak lho. 

Nah cara menjaga pelindung kulit yang benar adalah dengan mengunci kelembapannya. Karena minyak zaitun memiliki sifat oklusif, artinya minyak ini dapat bertindak dalam mengunci air serta menghalang serangan eksternal. 

Kamu bisa mencoba mengaplikasikan minyak zaitun di atas kulit yang lembap setelah menggunakan produk pelembap. Dengan demikian, minyak zaitun bisa berperan untuk membantu menjaga kulit agar tetap terhidrasi. 

3. Kaya akan vitamin 

Beberapa penelitian mengungkapkan bahwa minyak zaitun mengandung vitamin A, E, D, dan K. vitamin A dapat membantu kamu untuk mengurangi tanda-tanda penuaan seperti garis halus dan juga kerutan. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: