Baca dan Bercerita Bersama Anak-anak Desa di Kabupaten Tegal

Baca dan Bercerita Bersama Anak-anak Desa di Kabupaten Tegal

ANTUSIAS - Aksi baca dan berceita anak desa yang dilakukan Rumah Zakat Desa Berdaya Kebandingan.Foto: Hermas Purwadi/jateng.disway.id--

DISWAYJATENG, SLAWI  — 2045 digadang-gadang menjadi tahun keemasan yang akan diraih negeri ini. Dengan wacana yang sering digaungkan oleh pemerintah dan masyarakat. Yakni generasi Indonesia emas. 

Dalam tahun tersebut, diprediksi Indonesia didominasi oleh masyarakat yang masuk dalam kategori usia produktif. Yang kemudian melahirkan harapan generasi muda Indonesia yang berkualitas, berkompeten dan berdaya saing tinggi. 

Diseminasi gagasan itu gencar dilakukan untuk menginspirasi generasi muda agar lebih bersemangat. Dalam belajar dan berkarya di segala bidang.

BACA JUGA:BPBD Kabupaten Tegal Dirikan Dapur Umum untuk Korban Banjir

Dari hal tersebut, tentulah persiapan yang matang dan konkret dibutuhkan.

Salah satu upaya yang dapat diaktualisasikan. Yakni menumbuhkan cinta baca terhadap generasi muda. Yermasuk anak-anak. Dengan tumbuhnya cinta baca, maka kualitas literasi yang dimiliki setiap individu akan meningkat. Serta mampu menjadi modal yang sangat penting dan dibutuhkan dalam mengembangkan dirinya dari waktu ke waktu. 

Sehingga generasi muda kedepan dipenuhi dengan SDM yang kritis dan berkualitas.

BACA JUGA:Gandeng Poltek Harber Tegal, LLDIKTI Wilayah VI Bahas Optimalisasi Website Institusi

Teman Baca Community (TBC) menyelenggarakan aksi baca dan bercerita bersama anak-anak desa. Yang terhimpun dalam siswa bimbingan belajar yang diinisiasi oleh Rumah Zakat Desa Berdaya Kebandingan. 

Aziz, salah satu penggagas menyatakan, komunitas ini mengajak anak-anak. Untuk dapat sadar akan pentingnya manfaat membaca yang kemudian dapat tumbuh rasa cinta terhadap kegiatan membaca.

"Kegiatan yang dilakukan berupa membaca bersama, berbagi cerita terhadap buku yang telah dibaca, mendongeng (buku bercerita) dan kuis berhadiah," ujarnya.

BACA JUGA:Rumah Rusak Berat Akibat Tanah Longsor, Warga Curhat ke Pj Bupati Tegal

Kegiatan ini mendapatkan antusiasme yang tinggi dari anak-anak dan respon positif. Berupa dukungan-dukungan yang hadir dari masyarakat umum. 

"Kegiatan ini seru, di bisa mendapatkan ilmu baru, teman baru dan juga kesadaran akan pentingnya membaca, cetus Noor Azima, salah satu peserta kegiatan. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: