Desa Gunungsari Kabupaten Pemalang Hasilkan Kopi yang Melimpah

Desa Gunungsari Kabupaten Pemalang Hasilkan Kopi yang Melimpah

DIJEMUR - Kopi lokal asli Desa Gunungsari sedang dijemur untuk diproses menjadi bubuk.Foto: SitiMaftukhah/jateng.disway.id--

DISWAYJATENG, PEMALANG - Desa Gunungsari, Kecamatan Pulosari menjadi desa penghasil kopi yang jumlahnya cukup melimpah. Perkembangan kopi semakin pesat dengan pengolah kopi yang terus bertambah. 

Rofi, petani kopi di Dukuh Sibedil mengatakan, yang saat ini merambah dengan memproduksi kopi siap seduh. Kopi yang dipanen dari lahan miliknya, pada awalnya hanya dijual mentah. Namun seiring berjalannya waktu, penikmat kopi ternyata makin bertambah. Sehingga diproduksi jadi kopi bubuk siap seduh atau biji kopi mentah dan matang. 

BACA JUGA:Longsor, Jenazah di TPU di Desa Kertayasa Kabupaten Tegal Rawan Hanyut ke Sungai

"Satu pohon kopi bisa hasilkan 2 sampai 5 kilogram biji kopi, kalau pertumbuhan bagus bisa lebih banyak lagi," ujarnya.

Untuk roasting sendiri memang dibatasi, karena alami tanpa campuran serta agar rasa kopi kuat dan fresh. Pemasaran sudah sampai keluar daerah, meskipun tidak setiap hari ada pesanan kesana. Namun jumlahnya banyak dalam sekali kirim. 

"Ada beberapa kemitraan yang selalu pesan secara rutin, sehingga produksi bisa bertahan hingga sekarang," imbuhnya. 

BACA JUGA:Polres Tegal Gencarkan Sosialisasi Penindakan Zero Knalpot Brong

Lukman, pelanggan kopi menuturkan, kopi khas Desa Gunungsari rasanya kuat. Kopi juga selalu baru, karena ketika pesan baru di roasting. Agar menghasilkan kopi yang berkualitas dengan aroma kuat dan alami tanpa campuran. 

"Rasanya khas, baik robusta maupun arabika. Juga tersedia dengan berbagai varian," pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: