7 Cara Mencerahkan Wajah secara Alami, Begini Rahasia Kulit Putih Merona yang Bisa Dilakukan Mandiri

7 Cara Mencerahkan Wajah secara Alami, Begini Rahasia Kulit Putih Merona yang Bisa Dilakukan Mandiri

cara mencerahkan wajah secara alami --tangkapan layar instagram @clarice.surabaya

DISWAY JATENG- Melakukan perawatan wajah memang tidak mudah, kita perlu berhati-hati dalam memilih produk yang akan dipakai supaya tidak menyesal di kemudian hari. Hal itu merupakan bagian dari cara mencerahkan wajah secara alami.

Pasalnya merawat wajah tidak melulu harus menggunakan produk dengan harga mahal, kamu juga bisa melakukan cara mencerahkan wajah secara alami. Bahkan hasilnya bisa lebih bagus dan terlihat alamiah.

Cara mencerahkan wajah secara alami ini bisa dilakukan dengan menggunakan bahan-bahan yang dipercaya tidak akan menimbulkan efek samping di kemudian hari. Selain itu juga cocok untuk kamu yang memiliki kulit sensitif.

Dilansir dari alodokter, berikut cara mencerahkan wajah secara alami yang dapat dilakukan di rumah.

BACA JUGA: Keren! Berikut 3 Cara Memutihkan Wajah Dalam 1 Jam dengan Bahan Alami

1. Lakukan Eksfoliasi secara Rutin

Eksfoliasi ini bertujuan untuk mengangkat sel kulit mati, sehingga kulit bisa tampak lebih cerah. Kamu dapat melakukan cara ini dengan menggunakan scrub wajah yang memiliki kandungan ringan dan lembut.

Kamu dapat memilih svrub yang  memiliki kandungan neem, lakukan secara berkala yakni 2–3 kali dalam seminggu.

2. Gunakan Masker Wajah

Penggunaan masker merupakan salah satu cara mencerahkan wajah secara alami, tidak usah repot-repot membuat masker sendiri. Karena sekarang banyak sekali di pasaran yang menjual masker instan organik.

Salah satunya yang memiliki kandungan kaolin, kunyit, serta multani mitti. Pasalnya kandugan tersebut dipercaya mampu mengurangi bercak kehitaman di kulit hingga membuat kuit tampak lebih cerah.

3. Minum Air Putih yang Cukup

Air putih dipercaya mampu mengatasi segala penyakit, dengan banyak minum air putih kamu akan mendapatkan banyak manfaat salah satunya yakni mendapatkan kulit yang sehat. Kamu dapat minum air putih minimal 8 gelas atau sekitar 2 liter per hari.

BACA JUGA: Ingin Tau Cara Membuat Wajah Cantik? Beginilah Caranya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: