Terbaru! Vespa S 2023, Skuter Matic dengan Mesin Andal, Efisien dan Fitur Modern

Terbaru! Vespa S 2023, Skuter Matic dengan Mesin Andal, Efisien dan Fitur Modern

Terbaru Vespa S 2023 skuter matic dengan mesin yang handal -Tangkapan layar Autofun-

DISWAY JATENG - Dunia otomotif tampil dengan yang baru salah satunya yaitu Vespa S yang menawarkan desain ikonik yang timeless. Dengan performa mesin handal, konsumsi bahan bakar yang efisien, serta handling yang nyaman dan stabil.

Selain itu, Vespa S terbaru ini dilengkapi dengan fitur-fitur modern seperti Electric remote seat opening, LED front lamp, LED rear lamp, USB port, Anti-theft immobilizer, Keyless system & Bike finder, dan TFT dashboard.

Vespa S memiliki sejumlah keunggulan dibandingkan dengan model Vespa lainnya. Meskipun harganya cenderung lebih tinggi dibandingkan dengan skuter matic pada umumnya.

Vespa S merupakan bentuk yang lebih sporty dari LX atau LX-V. Dahulu, mesinnya 150cc dengan jumlah katup tiga. Sekarang , posisinya didaulat sebagai salah satu Vespa kelas entry level dengan mesin 125 cc yang dibekali teknologi i-Get. 

BACA JUGA:Skuter Listrik Honda U-Go Rp 17 Jutaan vs Honda EM1 e: Rp 40 Jutaan, Kamu Pilih Mana?

BACA JUGA:Vespa Elettrica: Skuter Listrik dengan Desain Ikonik dan Fitur Canggih

Berikut ini spesifikasi lebih dalam tentang Vespa S Terbaru 2023:

Vespa S Terbaru 2023 telah didukung oleh mesin yang handal dan efisien. Mesin ini mempunyai kapasitas yang lebih besar, memberikan performa yang lebih baik, dan tetap ramah lingkungan. Dengan di lengkapi teknologi terbaru, Vespa S bisa memberikan pengalaman berkendara yang mulus dan bertenaga.

Spesifikasi Vespa S Terbaru 2023

Vespa S terbaru 2023 telah hadir dengan mesin i-Get, 4-stroke, 3-Valves Single Cylinder, dan kapasitas mesin 125cc. Sedangkan tenaga maksimal yang dihasilkan mencapai 7,6 kW pada 7.600 rpm, selain itu torsi maksimalnya yaitu 10,2 Nm pada 6.000 rpm.

Harga

Harga Vespa S terbaru 2023 ini sangant bervariasi tergantung pada model dan spesifikasinya. Harga Vespa S 125 i-Get telah dibanderol dengan harga kisaran Rp 45,35 juta.

Fitur

Vespa S terbaru ini dilengkapi dengan beragam fitur modern, seperti LED front lamp, LED rear lamp, USB port, Anti-theft immobilizer, Keyless system & Bike finder, Electric remote seat opening, dan TFT dashboard.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: