14 Makanan Khas Garut Ini Cocok Buat Oleh-Oleh. Apa saja? Simak Berikut Ini!

14 Makanan Khas Garut Ini Cocok Buat Oleh-Oleh. Apa saja? Simak Berikut Ini!

Baso aci khas Garut-Tribun Priangan-

DISWAYJATENG - Kota Garut, yang juga punya julukan "Kota Intan" yang pertama kali diberi oleh Presiden Soekarno tahun 1960-an. Soekarno manggil Kota Garut sebagai "Kota Intan" karena bersih, indah, warganya tertib, dan nyaman buat tamu. Jadi, Garut itu kota yang indah, tertib, aman, dan nyaman.

Terus, Ada juga julukan lain buat Garut, kayak "Swiss van Java", "Garut Mooi" (Garut yang indah), "Kota Dodol", "Garut Pangihutan", dan masih banyak lagi.

Makanan Khas Garut

Garut enggak cuma punya tempat sejarahnya aja yang menarik, tapi juga punya makanan khas yang enak banget.

BACA JUGA:Berani Cicipi 9 Sambal Khas Indonesia ini? Dijamin Bikin Ketagihan

Mulai dari makanan basah kayak soto sampe yang manis kayak dodol. Apa aja makanan khas Garut? Cek daftarnya di bawah ini.

1. Burayot

Burayot terbuat dari gula merah dan tepung beras pilihan. Rasanya mirip makanan tradisional lain yang namanya Ali Agrem.

Bedanya, bentuknya bola kecil keriput, jadi disebut "ngaburayot" (orang Sunda manggil) dan kemudian jadi burayot. Masyarakat Garut, terutama di Leles, banyak banget yang produksi karena bahan mudah didapat dan rasanya enak.

2. Kerupuk Kulit Khas Garut

Kerupuk kulit atau dorokdok Garut punya ciri khas kuat karena produksinya libatkan penyamakan kulit.

Prosesnya bisa bikin bagian kulit yang nggak kepake diolah jadi kerupuk kulit. Kerupuk kulit dan dorokdok banyak banget diproduksi di berbagai daerah di Garut, kayak Garut Kota, Tarogong, dan daerah lainnya.

3. Sambel Cibiuk

Katanya, resep sambel Cibiuk asalnya dari Arab. Meski pedas, sambel ini nggak bikin perut pedih. Sekarang udah bisa dicicipin di berbagai kota besar, terutama Bandung dan Jakarta.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: