Tunggakan Piutang PBB-P2 Rp24,083 Miliar, Terbanyak Kecamatan Larangan Kabupaten Brebes
PENDERASAN - Kepala Bapenda dan tim melakukan penderasan PBB-P2 berkoordinasi dengan Pemdes Petunjungan.Foto: Syamsul Falaq/jateng.disway.id--
DISWAYJATENG, BREBES - Jumlah tunggakan piutang Pajak Bumi dan Bangunan di Kabupaten BREBES, masih mencapai Rp24,083 Miliar. Data tersebut, merupakan akumulasi pencatatan Badan Pendapatan Daerah sepanjang Tahun 2014 hingga 2022. Bahkan, piutang PBB-P2 yang tersebar di 17 kecamatan tersebut terbanyak pada kecamatan Larangan. Nilainya, tembus Rp 5,654 Miliar berdasarkan data cut off terbaru.
Kepala Bapenda Brebes Subandi menjelaskan, hasil akumulasi pendataan terbaru tunggakan piutang PBB-P2 masih terus dilakukan penagihan. Sebab, segera berakhirnya Tahun 2023 tentu akan menambah jumlah tunggakan. Sehingga, pemetaan dan upaya penderasan semakin digencarkan melibatkan camat dan kepala desa.
BACA JUGA:MAN Kota Tegal Salurkan Donasi Rp29 Juta untuk Palestina
"Selain Kecamatan Larangan, tunggakan piutang PBB-P2 yang nilainya lebih dari Rp1 Miliar tersebar di enam kecamatan lainnya. Sedangkan, 10 kecamatan sisanya nominalnya kurang dari Rp900 juta," ungkapnya.
Peringkat kedua tunggakan piutang PBB, lanjut Subandi, yakni Kecamatan Bulakamba Rp3,581 Miliar. Disusul, Ketanggungan mencapai Rp3,631 Miliar, Brebes Rp3,155 Miliar, Bumiayu Rp1,735 Miliar. Kemudian, Kecamatan Wanasari Rp1,172 Miliar, Tanjung Rp1,127 Miliar, Paguyangan Rp862 juta, Songgom Rp825 juta, Losari Rp794 juta, Jatibarang Rp522 juta. Sisanya, Kecamatan Kersana Rp395 juta, Bantarkawung Rp 239 juta, Sirampog Rp195 juta, Tonjong Rp102 juta, Salem Rp79,3 juta, terakhir Banjarharjo hanya Rp8,8 juta.
BACA JUGA:Cegah Stunting, Tinggi Badan Balita di Kecamatan Bantarbolang Kabupaten Pemalang Diukur
"Selain fokus penagihan tunggakan piutang PBB, pendataan capaian pembayaran PBB-P2 tahun berjalan 2023 terus digenjot. Hasilnya, Kecamatan Losari menjadi peringkat 1 terlunas paling banyak. Sebab, 21 dari 22 desa sudah lunas PBB-P2 100 persen," terangnya.
Sementara itu, Kabid PBB-P2 dan BPHTB Wika Agustiyono menambahkan, Peringkat dua realisasi pelunasan PBB-P2 terbanyak diraih Kecamatan Tonjong 12 dari 14 desa sudah lunas PBB. Ketiga, Kecamatan Banjarharjo 21 dari 25 desa sudah lunas. Ke empat, Tanjung 7 dari 18 desa lunas PBB. Peringkat 5, Kecamatan Salem sebanyak 16 dari 21 desa lunas PBB. Ke enam, Kecamatan Wanasari 3 dari 20 desa lunas PBB. Peringkat 7, kecamatan Bumiayu 7 dari 15 desa lunas PBB. Ke delapan, Kecamatan Bulakamba 6 dari 19 desa lunas PBB. Peringkat 9, Kecamatan Ketanggungan sebanyak 6 dari 21 desa lunas PBB. 10, Kecamatan Sirampog 4 dari 13 desa lunas PBB.
"Tujuh kecamatan dengan realisasi PBB-P2 terendah, meliputi Kecamatan Kersana, Bantarkawung, Brebes, Jatibarang, Songgom, Paguyangan dan Larangan," imbuhnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: