Siswi MAN Kota Tegal Tembus 10 Besar IMMB 2023 Tingkat Nasional
BERPRESTASI - Larasati Naila Farha foto bersama kepala MAN Kota Tegal, kepala tata usaha, dan para pembimbing lomba di MAN Kota Tegal.Foto:K Anam S --
DISWAYJATENG, TEGAL - Siswi Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Kota Tegal Larasati Naila Farha yang menjadi wakil Jawa Tengah berhasil menembus 10 besar Inisiator Muda Moderasi Beragama (IMMB) 2023 Tingkat Nasional dan menduduki peringkat kelima. Grand Final IMMB 2023 dilangsunglan di Grand Soll Marina Hotel, Tangerang, Rabu (25/10) sampai Sabtu (28/10).
IMMB 2023 merupakan ajang Tingkat Nasional untuk mencari Inisiator Muda yang peduli, moderat, dan toleran akan keberagaman di Indonesia. Ajang tersebut telah berlangsung sejak Mei hingga Oktober dan diikuti peserta dari seluruh provinsi di Indonesia dengan total 725 peserta, lalu diseleksi menjadi 120 besar dan dipilih melalui proses presentasi rencana aksi menjadi 40 besar.
BACA JUGA:Saran Komisi IV: Izin Bangunan Jembatan Kaca di Guci Tegal Harus Dilengkapi
Dalam Grand Final IMMB 2023, peserta juga mengikuti Lomba Bakat. Laras, sapaan akrab Larasati Naila Farha, yang dibimbing guru MAN Kota Tegal meliputi Eti Purwatiningsih SPd, Eka Ertiningsih SPd, dan Purwo Esti Hapsari SPd berhasil membuat juri terpesona, sehingga memperoleh Juara II dalam Lomba Bakat tersebut, mengungguli penampilan peserta lainnya.
Laras mengatakan, merupakan perjalanan panjang yang menyenangkan dan sangat bermanfaat selama mengikuti IMMB 2023. Diawali berdiskusi dengan pembimbing tentang ide yang bermanfaat untuk semua agama di Kota Tegal, membentuk Komunitas Jali-Jali (Remaja-Remaja Peduli), merealisasikan aksi sampai akhirnya bisa ke Grand Final dan memperoleh peringkat kelima.
BACA JUGA:Pendidikan Politik di Kota Tegal Sasar Sekolah Menengah
“Ini, merupakan keberhasilan bersama. Saya mengucapkan terima kasih kepada Bapak Kepala Kankemenag Kota Tegal, Bapak Kepala MAN Kota Tegal, Bapak Ketua FKUB Kota Tegal, Ibu Kepala TU MAN Kota Tegal, pembimbing lomba, seluruh guru dan karyawan MAN Kota Tegal, anggota Komunitas Jali-Jali, teman-teman, serta seluruh pihak yang terlibat,” kata Laras.
BACA JUGA:HUT SMA Negeri 2 Slawi Berlangsung Meriah, Apa Saja Kegiatannya?
Ucapan selamat mengalir dari Kepala MAN Kota Tegal Dr H Tobari MAg kepada Laras. Tobari bersyukur MAN Kota Tegal terus mengukir prestasi, kali ini di ajang nasional melalui Laras dalam ajang IMMB 2023 yang diadakan KSKK Madrasah Kementerian Agama dan sangat bergengsi. “Harapan saya prestasi yang telah diraih ini bisa menginspirasi seluruh siswa untuk mengukir prestasi yang lain,” ungkap Tobari.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: