Menikmati Indahnya Puncak Gunung Telomoyo Dengan Berkendara, Sensasi Bagaikan Negeri Di Atas Awan!

Menikmati Indahnya Puncak Gunung Telomoyo Dengan Berkendara, Sensasi Bagaikan Negeri Di Atas Awan!

wisata puncak gunung telomoyo--foto kilat purwakarta

2. Naik Gunung Menggunakan Kendaraan

Biasanya untuk menikmati pemandangan di atas gunung kalian harus mendaki dan menyusuri jalan setapak. Namun Gunung ini dapat memberikan pengalaman yang berbeda yakni mendaki puncak menggunakan kendaraan. 

Gunung Telomoyo merupakan satu-satunya gunung yang bisa didaki menggunakan kendaraan. Ada banyak yang menyewakan motor, menawarkan jasa antar jemput dengan mobil jeep, dan ada juga yang menawarkan paket wisata Telomoyo yang menyedikan akomodasi, transportasi, serangkaian destinasi, dan masih banyak pilihan lainnya.  

3. Dapat Melihat Puncak 5 Gunung

Saat kalian sudah mencapai puncak Telomoyo, kalian akan dimanjakan dengan pemandangan alam yang menakjubkan yakni melihat puncak 5 gunung. Puncak tersebut terdiri dari Gunung Andong, Gunung Sindoro, Gunung Ungaran, Gunung Sumbing, dan Gunung Prau.

Jika cuacanya sedang cerah, pemandangan puncak gunung ini akan terlihat sangat jelas. Selain itu, kalian juga akan melihat hamparan biru dari air rawa pening di Ambarawa yang menambah keindahan panorama puncak Gunung tersebut. 

4. Wisata Kawasan Telomoyo

Kawasan Telomoyo memiliki sederet destinasi wisata yang dapat dinikmati sekaligus saat berkunjung kesini. Salah satu wisata yang terkenal adalah Awang-awang Sky View yang merupakan gardu pandang dengan tempat bersantai sambil melihat pemandangan alam, titik ini berada di kilometer 4, tepatnya diketinggian 1.561 mdpl.

Selain Awang-awang Sky View, kawasan Telomoyo juga memiliki destinasi wisata lain seperti Air Terjun Sekar Langit dan Sumuran Seloprojo, Danau buatan Embung Sekembang Pagergunung dan Telaga Bleder, Inggil Telomoyo Cafe, Taman Langit, Telomoyo Nature Park, Kampung Pinus Keditan, dan kolam pemandian air hangat Candi Umbul.

BACA JUGA:Gunung Telomoyo Magelang: Mendaki Murah dan Pas untuk Pemula, Wajib Banget Gas!

Jam Operasional

Waktu buka wisata kawasan Gunung via dalangan adalah setiap hari, senin-minggu mulai pukul 06.00-17.00 WIB.

Harga Tiket

Harga tiket masuk ke kawasan Gunung ini adalah Rp.15.000 per orang. Jika ingin menyewa mobil jeep dan sopirnya harus membayar tambahan paling murah sebesar Rp.400.000 untuk 4 penumpang. Untuk ragam paket lain seperti Ketep Pass yang menghubungkan wisata Gunung Merapi-Merbabu-Telomoyo harganya mulai dari Rp.1 juta. 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: