Infinix Note 30! Solusi HP Murah RAM Besar Terbaik di 2023

Infinix Note 30! Solusi HP Murah RAM Besar Terbaik di 2023

Infinix Note 30! Solusi HP Murah RAM Besar Terbaik di 2023--Screenshot Website Infinix

DISWAYJATENG.ID - Hp spesifikasi gahar, harga murah dan penyimpanan besar! Infinix Note 30 solusi untuk kalian.

Infinix Note 30 adalah salah satu keluaran terbaru Infinix setelah resmi dirilis pada Mei 2023. Handphone ini sudah sering menjadi perbincangan banyak orang, karena spesifikasi yang ditawarkannya.

Mengusung tagline "Anti Gabut, Serba Ngebut", Infinix Note 30 menghadirkan spesifikasi apik seperti triple camera, layar lebar, baterai besar yang dilengkapi fast charging, kapasitas RAM dan memori internal yang besar.

Dengan spesifikasi yang menjadi fitur unggulan dari hp ini, membuat Infinix Note 30 siap menunjang berbagai aktivitas kalian.

Yuk kita telusuri bersama-sama mengapa hp merek Infinix ini worth it untuk kalian!

BACA JUGA:Infinix Hot 30i Hp Gahar Harga Terjangkau! Cek Spesifikasi dan Harga Terbarunya September 2023

Spesifikasi Infinix Note 30!

Infinix Note 30 tergolong hp yang sangat terjangkau, namun tetap dilengkapi dengan spesifikasi yang gahar dan masih mumpuni untuk tahun 2023.

Hp merek Infinix ini telah dilengkapi dengan dual sim card dan memiliki kekuatan sinyal 4G. Dari segi bodynya, memiliki dimensi 168.6 x 76.6 x 8.6 mm dan berat 219 gram.

Kemudian dari segi grafis, Infinix Note 30 mengusung layar IPS LCD berukuran 6,78 inci beresolusi Full HD Plus dengan refresh rate 120 hz. Dengan spek tersebut, Infinix memberikan pengalaman Gaming dan menonton video.

Ditambah lagi, Infinix Note 30 juga mengusung chipset MediaTek Helio G99, CPU Octa-Core dan GPU Mali-G57 MC2. Ditambah RAM 8 GB dan memori internal besar 256 GB serta ada slot untuk memori eksternal hingga 2 TB.

Dengan spesifikasi apik tersebut, membuat Infinix Note 30 siap melibas game-game populer seperti Mobile Legends, Pubg Mobile dan Free Fire dengan sangat lancar.

Hp ini juga mampu menjalankan game berat seperti Genshin Impact, tetapi dengan settingan minimum agar terasa lancar dan nyaman.

Jadi untuk para Gamers HP ini patut untuk kalian incar, karena performa dan harganya tergolong terbaik di kelasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: diolah dari berbagai sumber