PKKMB UPS Tegal Tahun 2023 Resmi Dibuka
PKKMB UPS - Rektor UPS Dr Taufiqulloh MHum turun dari mimbar podium menghampiri ribuan mahasiswa usai membuka PKKMB 2023. Foto : K Anam S --
DISWAYJATENG, TEGAL - Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru (PKKMB) Universitas Pancasakti TEGAL (UPS) 2023 resmi dibuka Rektor UPS Dr Taufiqulloh MHum di Gedung Auditorium Daryoen Seno Atmodjo. Dengan mengusung tema 'Membangun Generasi Adaptif dan Inovatif di Era Smart Society 5.0'. PKKMB diikuti ribuan mahasiswa baru yang berasal dari enam fakultas.
PKKMB UPS diselenggarakan sepekan, mulai Jumat (8/9) hingga Selasa (12/9). Ketua Panitia Jaka Waskita MM menyampaikan PKKMB tahun ini akan diisi materi Kehidupan Berbangsa, Bernegara, dan Pembinaan Kesadaran Bela Negara atau Wawasan Kebangsaan, Kebhinekaan, Antikekerasan Seksual, Anti Perundungan, dan Anti Narkoba sehingga Kampus Sehat dan Bebas Narkoba.
Kemudian Pengenalan Kebanksentralan dari Perwakilan Bank Indonesia Tegal, Pengenalan Organisasi Kemahasiswaan di UPS.
Setelah mengenalkan jajarannya, Rektor UPS Dr Taufiqulloh MHum turun dari mimbar podium menghampiri ribuan mahasiswa. Di tengah tengah ribuan mahasiswa nampak keakraban Rektor dan calon mahasiswa baru. Rektor dan mahasiswa saling sapa, tanya, canda, tawa yang membuat situasi PKKMB menjadi mencair dan hangat.
Kegiatan dilanjutkan Pengenalan Mahasiswa Asing dan Program Internasionalisasi oleh Kepala KUI serta Pengenalan MBKM dan Perguruan Tinggi di Era Revolusi Industri 4.0 dan Society 5.0. Materi Sosialisasi Antinarkoba disampaikan BNN Kota Tegal, Public Speaking, Wawasan Kebangsaan dan Bela Negara Lanal Tegal, Kebhinekaan oleh FKUB dan yang terakhir Sosialisasi Bank Indonesia.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: jateng.disway.id