Epic Comeback! Evos Legends Kalahkan Geek Fam ID di Week 2 Regular Season MPL Indonesia S12

Epic Comeback! Evos Legends Kalahkan Geek Fam ID di Week 2 Regular Season MPL Indonesia S12

Epic Comeback! Evos Legends Kalahkan Geek Fam ID di Week 2 Regular Season MPL Indonesia S12--Youtube MPL Indonesia

Alhasil lord pertama pun, berhasil diamankan oleh Evos Legends tanpa adanya kontes dari pasukan Geek Fam ID. Berbekal lord yang pertama, Evos Legends mampu menghancurkan dua inhibitor turett milik Geek Fam ID.

Setelah itu kedua tim bermain pasif, dan Geek Fam ID yang tertinggal hanya mampu bermain dengan metode split push. Sampai di menit ke-13, Baloyskie berhasil di pick off dan Evos Legends langsung memulai set up lord yang kedua.

Mencoba untuk merangsek masuk ke area lord, justru membuat dua orang pemain Geek Fam ID harus tumbang dan Evos sukses mengamankan lord yang kedua. Dengan adanya lord kedua, Evos Legends langsung melakukan inisiasi serangan di tiga lini yang tak mampu diantisipasi oleh Geek Fam ID. Skor sementara 1-0 untuk keunggulan Tazz dkk atas Geek Fam ID.

Game 2

Di awal game kedua, keadaan dari kedua tim tak jauh berbeda dari game pertama. Evos Legends kembali mampu mengontrol jalannya early game, dengan unggul poin eliminasi, turett dan objektif turtle.

Namun memasuki menit ke-10, pertarungan besar pecah dari kedua tim. Di team fight ini Evos Legends mengalami kerugian dengan kehilangan tiga pemain, sedangkan Geek Fam ID sedikit lebih unggul karena hanya dua pemain mereka yang tumbang.

Pick off demi pick off terus terjadi, hingga akhirnya di menit ke-12 Geek Fam mampu mengamankan lord yang pertama. Berbekal lord yang pertama, Geek Fam mampu mendapatkan inhibitor turett di area atas milik Evos Legends.

Setelah momen tersebut, pertarungan sengit antara kedua tim terus terjadi. Sampai akhirnya, Geek Fam ID mampu mengamankan lord kedua di menit ke-18. Dengan adanya lord kedua, Geek Fam ID langsung melakukan inisiasi serangan di dua lini yang tak mampu diantisipasi oleh Evos Legends. Geek Fam ID sukses menyamakan kedudukan menjadi 1-1 dan memaksa adanya game ketiga.

Game 3

Setelah menang di game kedua, Geek Fam ID langsung tancap gas dan berhasil unggul di early game dengan unggul poin eliminasi, turett dan objektif turtle. Keunggulan tersebut membuat Geek Fam, mampu mengamankan lord yang pertama di menit ke-12.

Tak hanya itu, Geek Fam juga mampu menumbangkan tiga pemain dari Evos Legends. Berbekal lord pertama, Geek Fam mampu menghancurkan dua inhibitor turett milik Evos Legends. Belum mampu melakukan end game, pertarungan kedua tim pun kembali pasif.

Hingga di menit ke-16, Luke yang melakukan zoning ke arah pemain Evos membuat Geek Fam mampu mendapatkan lord yang kedua. Adanya lord kedua, Geek Fam belum mampu menghancurkan base turett milik Evos. Alhasil kedua tim kembali bermain pasif dan saling menunggu lord ketiga muncul.

Di menit ke-20, Geek Fam ID kembali mampu mengamankan lord ketiga dan langsung melakukan serangan di tiga lini Evos Legends. Namun, set up serangan yang kurang rapi dari Geek Fam justru membuat mereka kehilangan empat pemainnya. 

Evos Legends yang unggul jumlah pemain, langsung melakukan one straight push ke rah midlane dan menutup game ketiga dengan kemenangan. Epic Comeback Evos Legends, membuat hasil akhir menjadi 2-1 untuk kemenangan Tazz dkk atas Geek Fam ID. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: mpl indonesia