Tahun 2024, Ada 10 Poin Prioritas Pembangunan di Kabupaten Tegal. Apa saja?

Tahun 2024, Ada 10 Poin Prioritas Pembangunan di Kabupaten Tegal. Apa saja?

Bupati Tegal Umi Azizah bersama Ketua Kabupaten Tegal Moch Faiq didampingi Wakil Ketua DPRD Kabupaten Tegal KRT Sugono Adinagoro menunjukkan dokumen KUA dan PPAS Tahun 2024, usai Rapat Paripurna.-Yeri Noveli-jateng.disway.id

SLAWI, DISWAY JATENG - DPRD Kabupaten Tegal menggelar Rapat Paripurna di Gedung DPRD setempat. Rapat kali ini dalam rangka penyampaian Rancangan Kebijakan Umum Anggaran (KUA) - Prioritas Dan Plafon Anggaran Sementara (PPAS) Tahun 2024. Ada 10 poin pembangunan yang jadi prioritas.

 

Dalam rapat itu, Bupati Tegal Umi Azizah mengatakan bahwa KUA dan PPAS disusun dengan mengacu pada Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kabupaten Tegal Tahun 2024 yang merupakan dokumen rencana kerja tahunan daerah yang disusun dengan mengacu pada Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD).

BACA JUGA:Ini Saran Komisi II DPRD, Pasar di Kabupaten Tegal Dikelola BUMD. Kenapa?

KUA dan PPAS tahun 2024 ini, merupakan tahun kelima pelaksanaan RPJMD Kabupaten Tegal yakni 2019-2024. Visinya, ingin mewujudkan masyarakat Kabupaten Tegal yang Sejahtera, Mandiri, Unggul, Berbudaya Dan Berakhlak Mulia dengan semangat Mbangun Berkah Nggawe Bungah.

 

Menurut Bupati Umi, untuk menjaga sinergitas dan kesinambungan dengan pembangunan nasional, maka KUA dan PPAS Kabupaten Tegal 2024 ini disusun dengan memperhatikan kewenangan dan tugas fungsi Pemerintah Pusat, Provinsi, Kabupaten dan Desa sebagaimana ketentuan dalam Undang-undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah dan Undang-undang Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa.

BACA JUGA:Lima Catatan Hasil Pembahasan Badan Anggaran DPRD Kabupaten Tegal, Apa Saja?

"Dengan mempertimbangkan itu, maka prioritas pembangunan Kabupaten Tegal Tahun 2024, ada 10 poin," kata Umi Azizah.

 

Umi membeberkan, 10 prioritas itu meliputi, pertama penguatan kualitas layanan pemerintahan dan efektivitas pembangunan yang inovatif dan berbasis TIK.

 

Kedua, perluasan akses infrastruktur dasar dan konektifitas wilayah serta peningkatan kualitas lingkungan hidup.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: jateng.disway.id