Wajah Cerah Tanpa Skincare, Lakukan Cara Alami Ini

Wajah Cerah Tanpa Skincare, Lakukan Cara Alami Ini

Pola hidup yang sehat dapat membantu menjaga kulit wajah terlihat cerah --

DISWAYJATENG – Memiliki kulit wajah cerah adalah dambaan setiap wanita. Banyak wanita yang rela menghabiskan waktu hanya untuk merawat kulit wajahnya.

Kulit wajah yang kusam dan lembab membuat penampilan anda serasa kurang maksimal. Jika sudah seperti ini maka otomatis akan dapat mengurangi kepercayaan diri.

Tidak semua orang memiliki waktu untuk melakukan rutinitas perawatan tersebut. Anda harus dapat mencari cara lain agar kulit tetap terjaga dan sehat walaupun menjalani berbagai aktivitas setiap harinya.

Ada beberapa cara alami yang bisa anda lakukan untuk membebaskan kulit dari masalah. Salah satunya adalah dengan menerapkan gaya hidup sehat pada kehidupan sehari-hari.

Melansir dari Elite Daily, salah satu kebiasaan sehat yang bisa anda lakukan adalah dengan rajin berolahraga. Kegiatan ini terbukti mampu membuka pori-pori dan mengeluarkan bakteri maupun minyak dari dalam kulit.

Selain itu, masih ada cara lain yang dapt anda lakukan untuk merawat dan menjaga kesehatan kulit. Berikut beberapa cara alami yang dapat anda coba:

1.  Perbanyak Minum Air Mineral

Saat anda mengalami dehidrasi, kulit akan kehilangan nutrisi sehingga terlihat kering. Minum air yang cukup bisa membuat kulit tampak lebih cerah, halus dan bersih. Sehingga akan membantu anda terlihat lebih berkilau.

Melansir dari Medical News Today, air mineral juga dapat melindungi kulit serta menjaganya dari kerusakan akibat faktor lingkungan. Kulit yang terhidrasi akan membuat proses penyerapan nutrsi lebih mudah. Selain itu, untuk mempertahankan kulit yang sehat hindari minuman beralkohol karena dapat memicu penuaan dini.

2.  Jangan Telalu Sering Menyentuh Wajah

Kebiasaan menyentuh wajah seringkali orang lakukan. Jika anda ingin wajah anda bebas dari masalah sebaiknya jangan lakukan itu. Tangan yang sering anda gunakan menyentuh berbagai benda dan melakukan berbagai aktivitas. Sangat mungkin sekali tangan ini memiliki banyak kuman dan bakteri.

Hindari menyentuh wajah dengan tangan yang belum anda cuci. Bisa saja kuman yang ada pada tangan akan berpindah ke wajah dan menyebabkan tumbuhnya jerawat.

3.  Lindungi Kulit dari Sinar Matahari

Sinar matahari bisa membuat kulit mengalami penuaan dini serta bisa memicu terjadinya kanker kulit. Melindungi diri dari sinar matahari adalah salah satu cara menjaga kulit tetap sehat.

Menurut Harvard Health Publishing, sinar matahari bisa membuat kulit kehilangan kelembaban dan minyak esensial. Sehingga mudah terjadi kerutan dan dehidrasi.

4.  Sediakan Waktu Berolahraga Rutin

Marisa Garshick seorang dokter kulit dari New York City, mengatakan bahwa keringat saat berolahraga bisa membantu membersihkan pori-pori. Asalkan anda memastikan terlebih dahulu kulit bebas riasan saat anda melakukan olahraga. Olahraga juga bisa membantu anda meningkatkan detak jantung dan sirkulasi darah yang membuat kulit cukup oksigen dan nutrisi.

5.  Tidur yang Cukup

Kulit juga membutuhkan waktu untuk beristirahat. Dengan tidur yang cukup, anda bisa membantu kulit agar tetap sehat. Pola tidur yang buruk tidak hanya membuat anda lelah tetapi juga bisa membuat penampilan tidak terlihat baik. Mengutip dari Insider, saat tertidur kulit secara otomatis bekerja untuk mengatasi kerusakan dan peradangan yang terjadi.

6.  Hindari Makanan yang Tidak Sehat

Makanan yang anda konsumsi juga berpengaruh terhadap kulit wajah. Mengonsumsi makanan yang tidak sehat akan membuat kulit wajah anda terlihat kusam dan berjerawat. Oleh karena itu, batasi konsumsi gula, alcohol, junk food dan makanan yang mengandung susu. Perbanyak konsumsi sayur dan buah-buahan.

BACA JUGA:Ingin Alis Tebal? Gampang Banget Caranya, Hanya dengan Bahan Ini

Nah, itulah beberapa cara alami merawat wajah tanpa harus menggunakan skincare. Selamat mencoba. (*)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: