Pramuka Jateng Bikin Huntara dan Kelas Darurat di Cianjur
BANTUAN - Pramuka Jateng membuat tempat hunian sementara untuk korban gempa di Cianjur.--
CIANJUR (DiswayJateng) - Pramuka Jawa Tengah membangun hunian sementara (huntara) dan kelas darurat bagi warga terdampak Gempa CIANJUR. Selain 6 huntara dan 5 kelas darurat, bantuan langsung tunai (BLT) pun diberikan kepada 150 warga, yang bisa langsung digunakan sebelum ramadan 2023 (1444 hijriyah).
Sekretaris Bidang Abdimas Kwarda Jawa Tengah Aditya Wisaksono mengatakan, sebanyak 20 pandu dari unsur Ubaloka dan Pramuka Peduli yang diturunkan ke wilayah terdampak di Kecamatan Cugenang. Di sana, mereka bahu membahu dengan pramuka setempat mendirikan hunian sementara dan kelas darurat.
"Per hari ini, ada 5 huntara yang berdiri target 6. Untuk kelas darurat, 5 sudah berdiri nanti juga akan dilaksanakan pemasangan palet (sebagai lantai)," ujarnya dihubungi via telepon, Senin (20/3/2023).
Ia mengatakan, huntara yang dibikin Pramuka Jateng rerata berdimensi 6x3 meter persegi dengan kerangka kayu dan berdinding papan berlapis terpal. Sementara untuk kelas darurat, berwujud tenda dengan dimensi 6x8 meter persegi dengan kerangka besi.
Di samping pendirian tenda untuk kelas darurat, Pramuka Jateng juga membantu pemasangan palet untuk 3 kelas darurat lain yang sebelumnya sudah didirikan.
Selain itu, pihaknya kini tengah melalukan verifikasi untuk BLT yang akan disalurkan kepada penyintas gempa. Total ada 150 orang yang akan mendapatkan bantuan masing-masing senilai Rp 500 ribu.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: