Diserang Hama Sundep, Petani Padi di Desa Rembul Kabupaten Pemalang Gagal Panen

Diserang Hama Sundep, Petani Padi di Desa Rembul Kabupaten Pemalang Gagal Panen

GAGAL PANEN - Petani padi di Desa Rembul Kabupaten Pemalang gagal panen akibat serangan hama sundep. Foto : Siti Maftukhah/Radar Pemalang --

PEMALANG (DiswayJateng) – Lahan pertanian warga Desa Rembul, Kecamatan Randudongkal diserang hama sundep. Hama tersebut menyebabkan gagal panen dan merugikan petani. 

 

Kisman, petani padi di Desa Rembul mengatakan, kondisi pertanian disini sedang tidak baik, karena hama sundep. Hama sundep merupakan hama penggerek batang tanaman padi, yang mengakibatkan hasil panen turun bahkan gagal panen. 

 

"Lahan pertanian yang terkena hama sundep mencapai lima hektare dan terus bertambah," katanya, Senin (13/3). 

 

Selain hama sundep yang menyerang pertanian, harga pupuk juga cukup mahal. Sementara kebutuhan akan pupuk tinggi, untuk padi yang berkualitas dan bagus serta berkembang dengan baik.

 

"Keluhan petani saat ini hama sundep, ditambah harga pupuk mahal," imbuhnya. 

 

Petani lainnya Yanto menuturkan, hama sundep mengakibatkan petani gagal panen, kerugian sangat besar bagi petani. Hama sundep menyerang tanaman padi dan menyebar dengan cepat sehingga petani resah apalagi pertanian yang cukup luas. 

 

"Petani berharap hama sundep bisa segera diatasi, sehingga pertanian di sini kembali bangkit," harapnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: