Ke Kalsel, Ganjar Ziarah Syekh Muhammad Arsyad Al-Banjari

Ke Kalsel, Ganjar Ziarah Syekh Muhammad Arsyad Al-Banjari

ZIARAH - Gubernur Jateng Ganjar Pranowo saat ziarah di Kalsel.--

 

Ganjar mengatakan, sosok Syekh Muhammad Arsyad Al-Banjari begitu dihormati. Selama hidupnya, ia gunakan untuk mensyiarkan agama Islam.

 

"Kalau dari sejarahnya kan beliau penyebar agama Islam pertama di sini dan namanya Al-Banjari ya. Jadi pasti ada hubungannya dengan Banjarmasin. Dari cerita tadi, usia beliau ini seratus tahun lebih. Beliau pasti sosok yang luar biasa," katanya.

 

Selain ziarah, di tempat itu juga ternyata banyak peninggalan yang masih terjaga dengan baik. Ada pula sejumlah kitab dan buku karya Syekh Muhammad Arsyad yang dijual di tempat itu. Ganjar membeli untuk mengetahui sejarah hidup dan perjuangan Syekh Muhammad Arsyad Al-Banjari.

 

"Setidaknya kita bisa tahu bagaimana sejarah perkembangan agama Islam di sini. Dan ternyata betul, Kalimantan Selatan yang mayoritas muslim nilai-nilai spiritual keagamaan Islamnya juga sangat kuat. Makanya besok kita MTQ di sini, sekaligus kita tengok kontingen Jawa Tengah," jelasnya.

 

Ia berharap banyak generasi muda yang datang ke tempat itu. Mereka bisa belajar dan paham tentang agama.

 

"Mudah-mudahan menjadi lebih paham tentang agama dan saya juga bisa tahu sejarah yang ada di sini. Makin bisa menunjukkan bahwa Islam yang damai, Islam yang sejuk dan Islam yang menginspirasi," pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: