Sulit Dapat BBM Bersubsidi, Petani di Pemalang Demo di Pendapa Kabupaten

Sulit Dapat BBM Bersubsidi, Petani di Pemalang Demo di Pendapa Kabupaten

ORASI - Ketua IP3A Dharma Tirta Andi Rustono bersama sejumlah petani melakukan aksi demo di pendapa terkait sulit untuk mendapatkan BBM bagi petani.--

 

Andi Rustono mengancam akan mengerahkan petani untuk membawa traktor ke SPBU dan pendapa, jika keluhan masyarakat petani tidak ada solusinya untuk memudahkan petani mendapatkan BBM. Bahkan melalui pernyataan sikapnya meminta untuk tidak ada pembatasan  penggunaan / pengisian BBM subsidi ditingkat petani.  Kemudian meminta agar petani tidak diberlakukan menggunakan  Aplikasi My Pertamina , karena sangat menyusahkan bagi para petani. 

 

 

"Apalagi, tidak sedikit petani  yang masih menggunakan ponsel bermasalah, lebih bermasalah lagi masih banyak pula petani yang tidak menggunakan ponsel android,"terangnya.

 

 

Setelah menyampaikan orasi, sejumlah perwakilan petani peserta demo, diperkenankan masuk ke pendapa.  Di ruang peringgitan ditemui langsung oleh Plt Bupati Pemalang Mansur Hidayat untuk berdialog. Turut mendamping Pj Sekda Mohamad Sidik, Staf Ahli Bupati Tetuko Raharjo, Asisten Setda M Romdon, Kepala Diskoperindag Hepi Priyanto, Kepala DPM-PTSP Khaeron . Sertu turut hadir Pimpinan Pertamina Wilayah Pemalang Gilang Hisyam. (apt/gun)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: