Perkuat Layanan Darurat, Kota Semarang Terima Hibah Mobil Damkar dari DKI Jakarta
Pemkot Semarang menerima hibah mobil pemadam kebakaran dari Pemprov DKI Jakarta.-Dok pemkot semarang-Wahyu Sulistiyawan
SEMARANG, Diswayjateng.com – Pemerintah Kota Semarang menerima hibah satu unit armada pemadam kebakaran (damkar) dari Pemerintah Provinsi DKI Jakarta sebagai bentuk kolaborasi antar daerah dalam memperkuat sistem penanggulangan kebakaran.
Penyerahan bantuan tersebut dilakukan secara simbolis di Jakarta dan dihadiri langsung oleh Wali Kota Semarang, Agustina Wilujeng Pramestuti.
Agustina menyampaikan apresiasi atas dukungan yang diberikan Pemprov DKI Jakarta. Ia menilai hibah armada pemadam kebakaran ini sangat membantu dalam meningkatkan kesiapsiagaan pemerintah daerah dalam melayani masyarakat.
“Atas nama pemerintah dan masyarakat Kota Semarang, kami mengucapkan terima kasih kepada Pemprov DKI Jakarta atas hibah mobil pemadam kebakaran ini. Bantuan ini tentu sangat bermanfaat bagi kebutuhan masyarakat,” ujar Agustina, Senin, 29 Desember 2025.
BACA JUGA:Meski Didemo Buruh, Wali Kota Semarang Tegaskan UMK 2026 Naik 6,5 Persen Jadi Rp3,7 Juta
Dalam kegiatan tersebut, Pemprov DKI Jakarta menyalurkan total 14 unit mobil pemadam kebakaran ke sejumlah daerah di Indonesia. Armada yang dihibahkan terdiri atas dua unit mobil berkapasitas 10.000 liter, delapan unit berkapasitas 4.000 liter, serta empat unit berkapasitas 2.500 liter air.
Pemerintah Provinsi DKI Jakarta memastikan seluruh armada yang diserahkan telah melalui proses pemeriksaan teknis dan dinyatakan dalam kondisi layak operasi. Program hibah ini menjadi bagian dari upaya memperkuat sinergi lintas daerah dalam penyediaan sarana dan prasarana penanggulangan kebakaran.
Selain bantuan armada, Pemprov DKI Jakarta juga membuka kesempatan bagi daerah penerima untuk mengikuti program pelatihan bagi personel pemadam kebakaran. Pengalaman Jakarta dalam menangani kasus kebakaran yang tinggi dinilai dapat menjadi referensi penting bagi daerah lain.
Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung menyatakan pihaknya terbuka untuk berbagi pengalaman dan pengetahuan kepada daerah yang ingin meningkatkan kapasitas sumber daya manusia di bidang pemadam kebakaran.
BACA JUGA:Pemkot Semarang Pastikan Libur Nataru Tanpa PR Berat, Orang Tua Diminta Aktif Mengawasi
“Kami dengan senang hati membuka kesempatan bagi daerah-daerah yang ingin belajar atau mengikuti pelatihan di Jakarta. Kompleksitas penanganan kebakaran di Jakarta dapat menjadi pembelajaran bagi rekan-rekan di daerah,” kata Pramono.
Agustina menegaskan, penambahan armada pemadam kebakaran ini diharapkan mampu mempercepat respons penanganan kebakaran di Kota Semarang, khususnya di kawasan permukiman padat penduduk. Ia juga berharap kerja sama antar daerah ini dapat berlanjut pada penguatan kapasitas personel melalui pelatihan bersama.
“Kerja sama ini diharapkan tidak berhenti pada bantuan fisik saja, tetapi juga berlanjut pada peningkatan kompetensi sumber daya manusia demi pelayanan publik yang lebih optimal,” pungkasnya.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:
