SEMARANG, diswayjateng.com - Mujahadah dan Doa Bersama Lintas Iman diikuti ratusan Aparatur Sipil Negara (ASN) dan tokoh agama di lingkungan Pemkot Salatiga, Rabu 31 Desember 2025.
Kegiatan dipusatkan di Ruang Kaloka, Gedung Setda Kota Salatiga itu, sebagai upaya menutup lembaran tahun 2025.
Kegiatan ini, dihadiri langsung oleh Wali Kota Salatiga, dr. Robby Hernawan, Sp.OG, beserta istri, Wakil Wali Kota Nina Agustin, jajaran Forkopimda, Pj. Sekda beserta segenap asisten, Kepala Perangkat Daerah beserta camat, tokoh lintas agama dari enam agama, serta ratusan jemaah yang memenuhi beberapa ruang utama di lingkungan Setda.
"Pemerintah Kota Salatiga memilih cara yang khidmat dan penuh makna dalam menyambut tahun baru 2026.
Dengan semangat kebersamaan, Pemkot Salatiga menggelar kegiatan Mujahadah dan Doa Bersama Lintas Iman," kata Wali Kota Salatiga, dr. Robby Hernawan.
Wali Kota mengajak seluruh jajaran pemerintah dan masyarakat untuk menjadikan momen pergantian tahun sebagai ajang introspeksi (muhasabah).
"Kekeliruan di masa lalu dengan sesuatu yang baik di 2026, agar toleransi tetap terjaga dan pemerintah dapat melayani publik dengan damai demi kesejahteraan rakyat," ujarnya.
Ia enekankan perayaan tahun ini sengaja digelar secara sederhana. Hal ini dilakukan sebagai bentuk empati dan solidaritas terhadap saudara-saudara di Aceh, Sumatera Barat, dan Sumatera Utara yang saat ini sedang berjuang menghadapi bencana alam.
D tengah suka cita pergantian tahun, Wali Kota mengajak menyisipkan doa tulus untuk korban bencana Aceh, Sumatera Barat dan Sumatera Utara yang sedang tertimpa musibah.
Senada dengan hal tersebut, tokoh agama sekaligus Ketua FKUB Kota Salatiga, Drs. KH Noor Rofiq menyampaikan pesan menyentuh tentang identitas Salatiga sebagai "Indonesia Mini".
Menurutnya, kehadiran seluruh perwakilan agama (Islam, Kristen, Katolik, Hindu, Buddha, dan Konghucu) dalam satu forum doa adalah bukti nyata bahwa kerukunan sudah menjadi DNA masyarakat Salatiga.
Kegiatan doa bersama ini dilaksanakan secara serentak di beberapa lokasi lingkup gedung setda guna memfasilitasi antusiasme jemaah dari 6 agama, di antaranya Ruang Plumpungan, Ruang Kalitaman, Ruang Tamansari, dan Ruang Rapat Asisten.
Enam Lintas Iman Doa Bersama Sambut Tahun Baru
Rabu 31-12-2025,20:13 WIB
Editor : Erna Yunus Basri
Kategori :