
Tegal, diswayjateng.id - Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kota Tegal tetap melakukan pelayanan saat libur Lebaran 2025. Pelayanan yang dilakukan untuk berbagai jenis Administrasi Kependudukan (Adminduk).
Semua jenis pelayanan yang diberikan selama libur Lebaran 2025 terpusat di Kantor Disdukcapil, Kota Tegal.
"Kami melakukan pelayanan terbatas menyesuaikan jam pelayanan selama libur Lebaran," kata Kepala Disdukcapil Kota Tegal, Kamis 3 April 2025.
Pelayanan selama libur Lebaran 2025 dilaksanakan mulai Jumat 28 Maret 2025 pukul 08.00 hingga 11.00 WIB, kemudian Kamis 3 April 2025 pukul 08.00 hingga 12.00 WIB.
BACA JUGA:Hadir di Masjid Al Hasan, Ketua PKB Kabupaten Tegal Beberkan Sejarah Halal Bihalal
BACA JUGA:Siswa SMA Negeri 5 Kota Tegal Lolos SNBP 2025 ke Berbagai Perguruan Tinggi Ternama
Dilanjutkan Jumat 4 April 2025 pukul 08.00 hingga 11.00 WIB. Untuk pelayanan Adminduk kembali normal mulai Senin 7 April 2025 sesuai jam kerja.
"Pelayanan tersebut untuk masyarakat Kota Tegal, terutama mereka yang baru mudik dan mengurus Adminduk," ujarnya.
Zainal berharap dengan pelayanan selama libur lebaran 2025 tersebut, dapat dimanfaatkan secara maksimal oleh masyarakat Kota Tegal. Terutama mereka yang sedang mudik. Sehingga bagi warga yang mudik sudah bisa terlayani dengan baik.
"Untuk warga yang mudik, agar bisa memanfaatkan pelayanan saat libur lebaran tersebut," pungkasnya.