“Lomba dayung ini merupakan kebanggaan Kabupaten Batang. Setelah silaturahmi, masyarakat bisa menyaksikan lomba ini yang dijamin seru dan asik,” ujarnya.
Usai melaksanakan salat Idulfitri, Bupati Faiz Kurniawan melanjutkan agenda Open House Halal Bi Halal di Rumah Dinas Bupati Batang.
Acara tersebut dihadiri oleh Aparatur Sipil Negara (ASN), pejabat, dan elemen masyarakat lainnya, menciptakan suasana penuh kebersamaan dan keakraban.