Begini Cara Membuat Highlight Instagram dan Covernya Agar Lebih Menarik

Sabtu 19-10-2024,19:00 WIB
Reporter : Endang Wulandari
Editor : Rochman Gunawan

JATENG.DISWAY.ID - Instagram merupakan salah satu media sosial yang masih banyak digunakan hingga saat ini, sebab terus berinovasi dan menciptakan fitur-fitur menarik salah satunya yaitu highlight IG. Namun, cara membuat highlight IG perlu ketahui.

Mungkin beberapa dari kalian sudah pernah dengar atau bahkan menggunakannya karena fitur highlight IG ini sendiri sudah ada sejak lama. Namun jika belum tahu, cobalah perhatikan cara membuat highlight IG berikut ini dan coba kalian buka akun instagram influencer atau orang lain yang aktif bermain Instagram.

Di bawah bagian bio, akan ada deretan stories berbentuk bulat, biasanya jumlahnya lebih dari satu. Nah, itulah yang dinamakan highlight IG. Cara membuat highlight IG pun cukup mudah dan dapat dilakukan di bawah ini.

Lantas, apa fungsi highlight IG? Bagaimana cara membuat highlight IG? Yuk simak penjelasan lengkapnya berikut ini.

BACA JUGA:Cara Membuat Highlight Instagram Tanpa Story

BACA JUGA:Cara Mengaktifkan Fitur Quiet Mode di Instagram

Cara Membuat Highlight Instagram (IG)

Highlight Instagram sangat berguna jika kalian memiliki bisnis, seorang content creator atau hanya ingin menyimpan kenang-kenangan saja.

Berikut ini adalah beberapa langkah membuat highlight di Instagram, sebagai berikut:

1. Cara Menambah Cover untuk Highlights Instagram

Agar makin menarik, kalian perlu menambahkan cover pada highlight IG. Lantas, bagaimana cara menambahkan covernya?

  • Pastikan kalian sudah memiliki foto yang ingin dijadikan cover highlight.
  • Pilih highlight yang ingin diganti covernya.
  • Pada pojok kanan bawah, pilih "lainnya" ikon titik tiga.
  • Kemudian, pilih menu "edit sorotan".
  • Setelah itu, pilih menu "edit sampul".
  • Setelah muncul menu editnya, akan ada ikon berbentuk foto untuk memilih dari gallery.
  • Pilih gambar yang ingin dijadikan cover.

2. Highlight dari Instagram Stories Lama

Kita juga bisa memasukan stories lama yang disimpan dalam archive, caranya sebagai berikut:

BACA JUGA:Cara Menambahkan Efek Khusus ke DM Instagram agar Tampilan Pesan Lebih Menarik

BACA JUGA:Cara agar Foto Instagram Selalu Jernih dan Tidak Pecah

  • Buka profil Instagram.
  • Klik ikon garis tiga yang berada di pojok kanan atas.
  • Klik menu "archive" yang berbentuk bulat.
  • Kemudian di atas kiri, pilih menu "stories archive". Setelah itu akan terlihat stories yang pernah kalian bagikan.
  • Buka cerita yang ingin kalian masukan ke dalam highlight.
  • Pada pojok kanan bawah, klik "highlight".
  • Lalu masukan ke highlight yang sudah ada atau buat highlight baru.
  • Kategori :