DISWAY JATENG - Bulan Ramadhan berbeda dengan bulan-bulan biasanya. Di bulan penuh berkah ini kita bisa meraih sebanyak-banyaknya pahala dengan memperbanyak amalan ibadah. Salah satunya yaitu menyiapkan menu buka puasa yang sehat dan lezat.
Sedangkan dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) menyebutkan bahwa arti takjil adalah mempercepat (buka puasa). Karena itu, masyarakat Indonesia selalu mengartikan takjil dengan menu buka puasa yang sehat dan lezat.
Menu buka puasa yang sehat dan lezat ini paling ditunggu-tunggu adalah takjil. Tahukah kalian, bahwa takjil berasal dari bahasa Arab yang berarti percepatan, penyegaran, buru-buru, atau tergesa-gesa.
Berbuka puasa selalu menjadi momen yang dinantikan pada bulan Ramadhan. Untuk membuatnya menjadi lebih menyenangkan, kalian bisa menyajikan menu berbuka puasa yang sehat dan lezat ini dengan lebih variatif. Berikut ini inspirasi makanan berbuka puasa yang bisa kalian coba selama bulan Ramadhan ini.
BACA JUGA:5 Inspirasi Menu Berbuka untuk Kamu yang Sedang Diet saat Puasa, Jangan Lewatkan
Daftar Menu Buka Puasa yang Bisa Dicoba
1. Gulai Ayam
Siapa sih yang tidak suka gulai ayam? Masakan khas Indonesia ini memiliki cita rasa sangat lezat, terdiri dari daging ayam yang dimasak dengan bumbu kari yang kaya rempah seperti kunyit, kencur, dan lengkuas. Biasanya disajikan dengan nasi dan acar.
2. Opor Ayam
Satu lagi masakan khas Indonesia yang disukai banyak orang, yaitu opor ayam. Bahan pembuatan masakan ini terdiri dari daging ayam yang dimasak dengan bumbu rempah seperti lengkuas, kunyit, dan daun salam. Rasanya gurih dan lezat, cocok disajikan dengan nasi dan telur.
3. Sayur Asem
Salah satu menu buka puasa yeng sehat dan lezat yaitu sayur asem. Masakan yang terdiri dari sayuran seperti kacang panjang, labu siam, dan jagung ini dimasak dengan bumbu asam seperti asam jawa atau belimbing wuluh. Rasanya segar sehingga akan cocok disantap ketika berbuka.
BACA JUGA:Menu Buka Puasa Ramah Kantong, Tetap Nikmat dan Bergizi Tanpa Menguras Kantong
4. Tongseng
Inspirasi menu untuk berbuka lainnya yaitu tongseng. Masakan ini terbuat dari daging sapi atau kambing yang dimasak dengan bumbu rempah seperti serai, daun salam, dan kecap manis. Kamu dapat menyajikannya dengan nasi dan acar.