9 Tempat Ngabuburit Hits di Kota Tegal, Penasaran? Datang Saja Langsung Dijamin Ramai

Jumat 15-03-2024,17:00 WIB
Reporter : Agus mutaalimin
Editor : Laela Nurchayati

DISWAY JATENG - Bulan Ramadhan yang penuh berkah ini tak heran bila tempat ngabuburit yaitu untuk menunggu berbuka selalu ramai di kunjungi. Artinya, sebuah kegiatan untuk menunggu adzan magrib menjelang berbuka puasa pada waktu bulan Ramadan. Berikut tempat ngabuburit hits di Kota Tegal.

Kegiatan tempat ngabuburit dapat berupa jalan-jalan, bermain, bercengkerama, mencari takjil, mendatangi pasar kuliner atau menghabiskan waktu di sebuah tempat keramaian. Dimana saja tempat ngabuburit hits di Kota Tegal?

Dengan mendatangi tempat ngabuburit hits di Kota Tegal sambil menunggu waktu berbuka puasa sangatlah menyenangkan, hal demikian bisa menghilangkan rasa lapar yang dialaminya.

Dalam artikel ini akan mengulas habis mengenai tempat ngabuburit hits di kota Tegal, mari kita simak dan baca hingga selesai ya!

BACA JUGA:5 Tempat Wisata Tegal yang Hits dan Murah Salah Satunya Ada Praban Lintang Wisata Area

BACA JUGA:Ini Dia 5 Wisata Tegal yang Wajib Kalian Kunjungi Bersama Keluarga

Berikut ini 9 tempat ngabuburit yang cocok bagi kamu yang ada di Kota Tegal:

1. Taman Pancasila Taman Pancasila Tegal

Taman ini berada di jantung Kota Tegal. Tepatnya di depan Stasiun Kereta Api Kota Tegal. Tempat yang nyaman dan sangat cocok untuk ngabuburit dan foto shelfie. 

Selain indah, taman ini dilengkapi dengan Lokomotif Antik D 301 03 buatan Jerman, pada 1962. Di kawasan tersebut juga terdapat Gedung Semarang Cheriboon Stroomtram Maatschappij (SCS) atau Gedung Birao Tegal. 

Termasuk juga bangunan bersejarah lainnya yaitu Menara Waterleiding Tegal. Menara air tersebut dibangun dengan ketinggian 30 meter oleh Belanda, pada 1931.  

2. Taman Alun-alun Kota Tegal

Taman alun-alun ini lokasinya berada di depan Masjid Agung Kota Tegal. Taman ini sangat cocok untuk tempat menunggu waktunya berbuka puasa yang berada persis di depan Masjid.

3. Pantai Kodok Tegal

Tempat ngabuburit hits di Kota Tegal selanjutnya adalah Pantai Kodok. Pantai ini lokasinya berada di ujung timur Kota Tegal. Tepatnya di Kelurahan Panggung Kecamatan Tegal Timur.  Pantai ini sangat cocok untuk ngabuburit khususnya bagi pengunjung yang hobi memancing.

Kategori :