Bikin Glowing, Berikut 5 Manfaat Kopi dan Air Mawar untuk Kecantikan Beserta Cara Membuatnya

Jumat 08-03-2024,07:15 WIB
Reporter : Fatimah Ainun Azzahra
Editor : Zuhlifar Arrisandy

Pada dasarnya air mawar merupakan bahan utama yang secara alami dapat memberikan kelembapan yang baik bagi kulit wajah. Air mawar dapat membantu memperbaiki tekstur kulit dan meratakan kulit sekaligus memberikan kelembapan yang optimal.

Kulit yang terhidrasi dengan baik akan menyembuhkan berbagai keluhan, termasuk mengurangi kerutan dan garis halus dari tanda penuaan. 

5. Membersihkan sel-sel kulit mati

Selain baik untuk melawan bakteri akibat dari jerawat, kopi juga mampu untuk membersihkan wajah secara keseluruhan. Butiran bubuk kopi yang masih kasar memberikan efek mengelupas sehingga sel kulit mati akan terangkat dengan baik.

BACA JUGA: Anti Penuaan Menggunakan Air Mawar dan Jeruk Nipis, Begini Caranya

Mereka melakukan pembersihan dengan maksimal yang mampu menghilangkan kotoran dan mengurangi minyak sebum dari pori-pori yang tersumbat. 

Cara menggunakannya

Bahan yang diperlukan:

  • 1 Sendok makan kopi bubuk
  • 2 Sendok teh air mawar

Langkah pemakaiannya

  • Campur kedua bahan di dalam mangkuk bersih. Aduk rata sampai menghasilkan pasta cair
  • Bersihkan wajah terlebih dahulu sebelum mengoleskannya. 
  • Aplikasikan adonan pasta secara menyeluruh sambil dipijat dengan lembut
  • Hindari area sekitar mata agar tidak membuat iritasi
  • Biarkan mengering 10 sampai  15 menit
  • Bersihkan wajah dengan air mengalir dan keringkan menggunakan handuk bersih

BACA JUGA: 5 Manfaat Air Mawar untuk Wajah Glowing dan Efek Sampingnya

Itulah beberapa manfaat kopi dan air mawar yang perlu Anda ketahui. Semoga bermanfaat. (*)

Kategori :