Syarat Mudah Mengajukan Pinjol, Membuat Hati Senang

Kamis 01-02-2024,11:30 WIB
Reporter : Zahra Marsa Nabila
Editor : Rochman Gunawan

DISWAY JATENG -  Syarat Mudah Mengajukan Pinjol, Membuat Hati Senang! Pinjaman online atau pinjol merupakan cara mudah dalam mendapatkan pinjaman dana tunai. Banyak platform pinjol yang tersedia dan banyak kelebihan yang ditawarkan.

Namun, perlu diperhatikan agar melakukan pinjaman pada pinjol yang diawasi oleh OJK (Otoritas Jasa Keuangan). Agar tidak terjerat hutang yang menggungung dan terror yang di dapat dari pinjol illegal.

Pinjol illegal tentu banyak beredar sekarang ini, sehingga calon nasabah diharapkan berhati-hati dan memeriksa di banyak media. Supaya dana tunai yang ingin dipinjam dengan cepat malah mendapat petaka berbahaya dibaliknya.

Ada cara mudah untuk mengetahui pinjol ini illegal maupun resmi diawasi OJK, yakni dengan melihat persyaratan. Ijin akses pada smartphone, hal ini juga perlu diperhatikan agar data yang ada pada smartphone disadap.

BACA JUGA : 5 Aplikasi Pinjol Bunga Rendah Tanpa Ribet Terbaik 2024

Berikut persyaratan pinjol yang diawasi oleh OJK:

1. Warga Negara Indonesia

Persyaratan pinjol legal yang pertama adalah merupakan WNI (Warga Negara Indonesia) yang memiliki dokumen resmi. Dengan mencantumkan foto KTP atau foto selfie dengan memegang KTP.

Pinjaman online tidak memerlukan fotokopi KTP dalam pengisian berkasnya, hanya dengan foto saja. Dengan ini pinjaman dana akan dapat cair karena foto KTP dan orang yang meminjam sama.

2. Memiliki Pekerjaan

Persyaratan pinjol legal berikutnya adalah memiliki pekerjaan maupun usaha yang membuat pinjaman dapat dilunasi. Dengan ini berarti nasabah sudah menyatakan bahwa sanggup membayar pinjaman yang diajukan.

Untuk yang memiliki pekerjaan cukup memberika foto slip gaji dari tempat kerja yang bersangkutan. Sedangkan yang memiliki usaha maka mencantumkan Surat Izin Usaha, yang menyatakan bahwa usaha tersebut menghasilkan uang.

Namun syarat ini hanya opsional, yang berarti bergantung pada platform tempat dimana melakukan pinjaman online. Karena ada juga yang tidak perlu melampirkannya, yang terpenting adalah nasabah membayar pinjaman yang diajukan.

3. Data Asli

Pengisian data merupakan persyaratan pinjol legal, yang diisi saat melakukan registrasi dan saat pengajuan pinjaman. Karena dengan memasukan data yang sesuai akan membuat dana pinjaman yang diinginkan mudah cair.

Data yang dimasukan ini tentunya akan di cek oleh pihak platform tentang kebenaran data tersebut. Sehingga jika data yang dimasukkan tidak ada atau tidak valid akan membuat dana yang diinginkan tidak cair.

BACA JUGA : Inilah 10+ Daftar Pinjol via WhatsApp yang Terpercaya 2024, Praktis dan Cepat Cair

4. Umur Produktif

Dengan umur yang produktif merupakan persyaratan pinjol legal yang wajib bagi para nasabah maupun calon nasabah. Karena dengan adanya persyaratan ini berarti nasabah mampu melunasi pinjaman yang diajukan.

Mulai dari umur 18 tahun dan memiliki pekerjaan dan batasnya sampai umur 55 tahun yang sudah mulai memasuki masa pensiun. Namun ada juga platform yang mengijinkan hingga umur 60 tahun pada pekerjaan tertentu yang belum memasuki masa pensiun.

5. Meminjam sesuai kapasitas

Persyaratan pinjol legal lainnya adalah meminjam dana sesuai kapasitas atau kebutuhan nasabah. Dengan kata lain tidak berlebih dan sekiranya mampu untuk membayar sesuai jangka waktu yang telah ditetapkan.

Karena jika melakukan pinjaman yang sangat banyak tentunya memiliki resiko besar yakni gagal bayar atau macet bayar. Yang membuat bunga semakin membengkak dan akan sering ada teror dari platform pinjol.

6. Punya Rekening Bank

Persyaratan pinjol legal yang terakhir adalah memiliki rekening di perbankan manapun. Yang dapat berguna untuk memudahkan dalam melakukan transfer dana pinjaman.

Ini berguna untuk tempat masuknya dana pinjaman yang telah diajukan nasabah dan dapat digunakan dengan mudah. Semua platform tidak membatasi rekening dari perbankan manapun sebagai masuknya dana pinjaman.

BACA JUGA : 5 Daftar Aplikasi Pinjol Langsung Cair Tanpa Ribet Resmi OJK, Sayarat Mudah dan Bunga Ringan

Demikian persyaratan pinjol legal yang bisa dicermati sebelum melakukan pinjaman online. Dengan memahami syarat pinjol legal, akan membuat terhindar dari pinjol illegal yang meminta banyak syarat.(*)

Kategori :