Oppo Reno 10 Series 5G Hadirkan Fitur LinkBost, Harganya Murah dengan Spesifikasi Mewah!

Jumat 12-01-2024,12:00 WIB
Reporter : Mishbahul Anam
Editor : Mishbahul Anam

DISWAY JATENG - Secara resmi, Oppo merilis smartphone keluaran terbaru seri Reno, yakni Oppo Reno 11 Series 5G.

Oppo Reno Series 5G ini menghadirkan sejumlah fitur baru dengan harga murah namun punya spesifikasi fantastis.

Baru-baru ini Oppo Reno 11 Series 5G telah merilis smartphone terbaru pada Kamis, 11 Januari 2024 kemarin.

Beberapa fitur baru yang dihadirkan Oppo Reno 11 Series 5G ini salah satunya ialah LinkBoost.

BACA JUGA:7 Spesifikasi dari Oppo K11 Pro 5G HP Tercanggih Sepanjang Masa Khusus Untuk Para penggemar Teknologi

Taukah anda? LinkBoost sendiri merupakan fitur yang dapat meningkatkan penerimaan sinyal yang dihadirkan pada smartphone Oppo Reno 11 Series 5G.

Fitur tersebut tentu bakal membuat penggunanya mendapat kualitas sinyal paling baik meski tengah berada di tempat yang susah sinyal.

Usut punya usut, Oppo Reno 11 Series 5G merupakan satu-satunya smartphone yang pertama dibekali fitur LinkBoost.

Hal itu disampaikan langsung oleh Head of PR Oppo Indonesia, Baskoro Adiwiyono.

"Oppo Reno 11 Series 5G juga menjadi smartphone pertama di Indonesia yang memiliki fitur penguat sinyal atau LinkBoost ini," paparnya pada launching Oppo Reno 11 Series 5G.

BACA JUGA:Oppo Reno 10 Pro 5G, Smartphone yang Dibekali Chipset Gahar Snapdragon 778G dan Punya RAM Besar 12 GB


Nah, lalu apa saja manfaat fitur LinkBoost yang ada di ponsel Oppo Reno 11 Series 5G? Berikut rangkumannya untuk anda.

Manfaat Fitur LinkBoost

Fitur LinkBoost yang ditawarkan oleh Oppo Reno 11 Series 5G ini dapat digunakan saat menonton konser maupun saat pengguna tengah berada di tempat ramai.

Tak hanya itu, fitur ini juga dapat diterapkan saat pengguna sedang berada di kendaraan bergerak.

"Ketika pengguna berada di dalam lift atau basement dan tidak ada sinyal, nantinya mereka akan mendapatkan sinyal yang cepat dengan kualitas baik, sesaat setelah mereka keluar dari tempat tersebut," terang Baskoro.

"LinkBoost juga bisa meningkatkan pengalaman seluler ketika pengguna berada di area ramai seperti konser, stadion sepak bola, serta di dalam kendaraan yang sedang bergerak seperti mobil atau kereta," lanjutnya.

Untuk diketahui sebagai informasi bahwa LinkBoost ini mempunyai 10 antena yang berada di sekeliling ponsel.

Antena tersebut nantinya berguna untuk menerima sinyal secara 360 derajat.

Harga Oppo Reno 11 Series 5G

Berikut merupakan informasi mengenai harga Oppo Reno 11 Series 5G yang punya spesifikasi mewah.

Untuk bisa membawa pulang ponsel canggih keluaran Oppo ini, anda hanya perlu merogoh kocek Rp5.999.000 saja.

Dengan nominal tersebut, anda bisa mendapat ponsel dengan spesifikasi RAM serta media penyimpanan 8GB/256 GB.

Sedangkan untuk varian lain dari Oppo Reno 11 Pro 5G ini anda perlu merogoh kocek hingga Rp8.999.000.

Tak perlu khawatir, dengan nominal yang cukup besar ini anda bakal menikmati fasilitas penyimpanan sebesr 12GB/512 GB.

Varian Warna

Oppo Reno11 Series 5G ini menghadirkan beragam varian warna gang terdiri atas Wave Green dan Rock Grey.

Sementara itu, untuk varian Oppo Reno 11 Pro 5G ini hadir dengan warna Rock Grey dan Pearl White.

Oppo Reno 11 Series 5G dan Series Pro 5G ini dapat dibeli di toko resmi Oppo maupun mitra Oppo di seluruh penjuru tanah air.

BACA JUGA:7 Rekomendasi HP Oppo Terbaik di Awal Tahun dengan Kapasitas Baterai 5000 mAH Harga 2 Jutaan

Tak hanya itu, Oppo juga menawarkan beberapa keuntungan dari pembelian smartphone seri Reno 11 dengan nilai Rp5 juta bakal mencakup proteksi Oppo Care.

Oppo juga menawarkan cashback bank fantastis Rp750.000 dan cicilan 0 persen dari bank mitra.

Nah, itulah spesifikasi Oppo Reno 11 Series 5G smartphone terbaru keluaran Oppo yang bisa dijadikan pilihan anda.(*)

Kategori :