7 Rekomendasi Wisata Pemalang dengan Pemandangan Alam yang Indah

Minggu 29-10-2023,18:01 WIB
Reporter : Dian Doris Nawang Wulan
Editor : Dian Doris Nawang Wulan

Kamu juga bisa camping di wisata ini, karena disini terdapat tempat khusus untuk mendirikan tenda. Kamu juga bisa berfoto dengan latar belakang yang instagramable.

4. Kedung Bunder

Kedung bunder berlokasi di Desa Bodas Kecamatan Watukumpul. Di wisata ini kamu tidak hanya bisa berfoto saja, namun juga bisa berenang atau sekedar bermain air.

Kedung bunder berkedalaman 4,5 meter disertai air terjun kecil yang mengalir di beberapa sisinya, pemandangan di wisata ini tentunya sangat indah dan sangat asri.

Banyak wisawatan yang berkunjung hanya untuk berfoto dengan baground air terjun yang pastinya instagramable banget.

5. Taman Langit Tangkeban

Taman langit tangkeban berlokasi di Jalan Bukit Tangkeban, Tangkeban, Nyalembeng, Pulosari. Wisata ini berada di ketinggian 1250 mdpl, dari atas kamu akan disuguhkan pemandangan indah dari gunung slamet, perbukitan, sampai sawah hijau yang ada di bawahnya.

Disini juga terdapat spot foto yang aesthetic, seperti gardu pandang yang berlantai kaca, jembatan, bintang. Selain panorama alamnya yang indah, udara disini juga sangat sejuk.

6.  Kedung Bening

Kedung bening berlokasi di Ladang, Hutan, Watukumpul. Tempat ini adalah sebuah telaga yang terbentuk dari proses erosi.

Ketika kesini kamu akan disuguhkan air telaga yang memiliki warna hijau toska hal ini karena reaksi mineral, dan dikelilingi oleh tebing-tebing kecoklatan serta  pohon hijau yang berada di atasnya. Hal ini membuat tampilannya menjadi sangat eksotis.

Kedung bening ini sangat sering dikunjungi oleh wisatawan, karena di medsos sering dijadikan baground ketika berfoto.

7. Bukit Kukusan

Bukit kukusan berlokasi di Jalan Raya Moga, Gunung Sambung, Gambuhan, Pulosari. Bukit ini berada di dekat gunung slamet, jadi jika kamu berlibur kesini kamu akan disuguhkan pemandangan alam yang indah serta kecantikan gunung slamet.

Untuk kamu yang memiliki hobi mengunggah foto di sosmed tenang  saja, karena disini terdapat spot foto yang instagramable.

BACA JUGA:5 Tempat Wisata Kebumen Terbaru yang Lagi Hits dan Instagramable

Kategori :