Jadi, sebelum menggunakan bawang putih sebagai pengobatan pelengkap untuk mengatasi hipertensi, sebaiknya konsultasikan terlebih dahulu ke dokter. Hal ini untuk menghindari kemungkinan interaksi obat.
Ada banyak cara untuk mencegah tekanan darah tinggi
Genetika dan usia tidak dapat dicegah, namun ada cara untuk mencegah faktor risiko lain yang dapat menyebabkan tekanan darah tinggi.
Tindakan pencegahan ini harus dilakukan oleh semua orang, terutama jika Anda rentan terkena hipertensi. Berikut beberapa cara mencegah tekanan darah tinggi:
1. Konsumsi makanan rendah lemak dan tinggi serat
Makanan yang Anda konsumsi tidak hanya memengaruhi kesehatan Anda secara keseluruhan, tapi juga bisa menjadi cara mencegah sejumlah penyakit, termasuk tekanan darah tinggi.
Makanan yang dianjurkan untuk mencegah darah tinggi adalah makanan rendah lemak dan tinggi serat, seperti sereal, roti gandum, pasta, susu dan yogurt rendah lemak, ayam tanpa kulit, buah-buahan dan sayur-sayuran.
Selain mengonsumsi makanan tersebut, ingatlah untuk menghindari makanan yang tinggi lemak, seperti gorengan.
2. Kurangi asupan garam
Garam sebenarnya merupakan salah satu mineral penting yang berguna untuk memastikan fungsi normal tubuh. Namun jika dikonsumsi berlebihan, garam justru bisa meningkatkan risiko hipertensi.
Untuk mencegah tekanan darah tinggi, batasi asupan garam tidak lebih dari 2 gram atau sekitar 1 sendok teh per hari. Kurangi juga asupan makanan yang tinggi garam, seperti junk food, makanan kaleng, makanan olahan, makanan asin, dan makanan kaleng.
3. Berolahraga secara teratur
Kurangnya aktivitas dapat menyebabkan peningkatan berat badan sehingga dapat meningkatkan risiko terjadinya tekanan darah tinggi.
Hal ini terjadi karena semakin berat badan seseorang, maka semakin banyak darah yang dibutuhkan untuk mengantarkan oksigen dan nutrisi ke jaringan tubuh.
Peningkatan volume darah ini secara otomatis menyebabkan peningkatan tekanan darah. Agar berat badan tidak bertambah, Anda perlu berolahraga minimal 30 menit sehari minimal 5 kali(*)