BREBES, DISWAYJATENG.ID - Jelang libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2023, perbaikan jembatan Sungai Pemali Jalur B masih berjalan. Jembatan sisi utara dipastikan masih tidak bisa dilalui saat libur akhir tahun Natal dan tahun baru (Nataru). "Untuk mudik Nataru nanti, pemudik menggunakan jembatan Sungai Pemali A atau sisi selatan," ungkap Koordinator Lapangan Perbaikan Jembatan Sungai Pemali Untung Subagyo, Kamis (22/12).
Saat ini, proses pengerjaan fokus pada pembuatan dinding penahan tanah sebelah timur.
"Minggu ini sedang mengerjakan dinding penahan tanah sisi timur. Setelah sisi timur selesai selanjutnya mengerjakan yang sebelah barat," ujarnya.
Untung menyebutkan, proses pembuatan dinding penahan tanah di sisi sebelah timur diperkirakan akan selesai di pertengahan Januari 2023 mendatang. Setelah itu, dilanjut ke sisi yang lainnya.
Terkait target, lanjut dia, pihaknya optimis pembangunan bisa diselesaikan dan digunakan saat arus mudik lebaran nanti. Meski begitu, faktor cuaca menjadi kendala dalam perbaikan jembatan sungai Pemali.
"Kalau kendala mungkin masalah banjir. Kita ada kekhawatiran kalau terjadi banjir seperti pada 19 November lalu. Sehingga, pengerjaan kolom yang bagian tengah belum kita kerjakan. Tiang pancang akan hanyut. Kalau untuk alat dan bahan sudah ada, sudah ready semua di lapangan," pungkasnya.