Masjid Nurul Islam Kota Tegal Pawai Ta'aruf dan Khitanan Massal

FOTO BERSAMA-Ketua Takmir Masjid Nurul Islam Arifullah bersama 14 anak yang di khitan massal di Masjid Nurul Islam, Kelurahan Kraton, Kecamatan Tegal Barat, Kota Tegal.Foto: Meiwan Dani R/diswayjateng.id--
TEGAL, diswayjateng.id - Untuk memperingati 1 Muharram 1447 H, Masjid Nurul Islam, Kelurahan Kraton, Kecamatan Tegal Barat, Kota ota Tegal. Mengadakan pawai ta'aruf dan khitanan massal.
Kegiatan itu sudah menjadi agenda rutin masjid, dan sudah dilaksanakan mulai tahun 2013 hingga sekarang.
"Setiap tahun kita peringati Pawai Ta'aruf, Khitanan Massal dan pengajian umum," kata Ketua Takmir Masjid Nurul Islam Arifullah.
Sebelum Khitanan Massal dilakukan, terlebih dahulu dilaksanakan Pawai Ta'aruf yang diiringi drum band dan hadroh. Setelah itu dilaksanakan pengajian bersama jamaah.
BACA JUGA:Poltek Harber Tegal Adakan Khitanan Massal dan Donor Darah
BACA JUGA:Hadiri Khitanan Massal di Demak, Taj Yasin Ajak Semua Gotong Royong untuk Kebaikan
Ada 14 anak yang di khitan dari wilayah Kraton dan berbagai kelurahan di Kota Tegal. Untuk khitan tersebut gratis, tanpa dipungut biaya.
"Ada 14 anak untuk tahun ini, setiap tahun berubah ubah. Tergantung jumlah pendaftar, namun kita batasi maksimal 25 anak, kegiatan sosial setiap tahun itu merupakan keagamaan untuk masyarakat," ungkapnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: