Bocah yang Tenggelam di Sungai Sanggrahan Grobogan Ditemukan Meninggal Dunia

Bocah yang Tenggelam di Sungai Sanggrahan Grobogan Ditemukan Meninggal Dunia

Tim SAR gabungan mencari seorang anak yang tenggelam di sungai Dusun Sanggrahan, Desa Getasrejo, Kecamatan Grobogan, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah, Senin (12 Mei 2025) siang. (Dok. PMI Grobogan/diswayjateng.id)--

GROBOGAN, diswayjateng.id - Seorang bocah berinisial MNK (12) yang dilaporkan tenggelam di sungai Sente Dusun Sanggrahan, Desa Getasrejo, Kecamatan Grobogan, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah telah ditemukan dalam kondisi meninggal dunia, pada Senin (12 Mei 2025) pukul 19.00 WIB.

Seperti diberitakan sebelumnya, korban awalnya bermain air di sungai bersama enam temannya. Pada saat itu, korban diduga terseret arus hingga ke tengah sungai sekitar pukul 12.30 WIB.

Teman-temannya sempat berusaha menolong, tetapi gagal. Kejadian itu kemudian diberitahukan kepada warga sekitar, hingga diteruskan kepada Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Grobogan.

Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Grobogan, Wahyu Tri Darmawanto, mengungkapkan bahwa pihaknya langsung menerjunkan tim pencarian ke lokasi kejadian setelah memperoleh laporan tersebut.

"Tim SAR gabungan segera menuju lokasi untuk melakukan pencarian di sepanjang aliran sungai. Pukul 18.00 WIB korban belum ditemukan hingga tim melakukan pemantauan dari atas sungai," sambungnya.

Wahyu bersyukur, sekitar pukul 19.00 WIB, akhirnya tim SAR gabungan pun berhasil menemukan korban tidak jauh dari lokasi awal kejadian, dalam kondisi meninggal dunia.

"Jenazah kemudian dibawa ke rumah duka, diperiksa oleh tim Inafis Polres Grobogan. Hasil pemeriksaan bahwa menyatakan korban meninggal dunia murni akibat tenggelam tanpa adanya tanda-tanda kekerasan," jelasnya.

Wahyu menyebutkan bahwa, tim SAR gabungan yang terlibat dalam pencarian meliputi TNI, Polri, Basarnas, PMI, dan relawan. Termasuk dibantu pemerintah desa dan warga setempat.

"Setelah korban ditemukan, seluruh unsur yang terlibat dalam pencarian telah dikembalikan ke kesatuannya masing-masing. Operasi SAR pun dinyatakan selesai," pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: