U-Turn Jalan Kolonel Sugiono Kota Tegal Kembali Dibuka

U-Turn Jalan Kolonel Sugiono Kota Tegal Kembali Dibuka

DIBUKA KEMBALI - U-turn yang berada di Jalan Kolonel Sugiono Kota Tegal kembali dibuka dan bisa dilewati kendaraan yang akan berbalik dari arah barat. Sebaliknya, dari arah timur dilarang berbalik.Foto:K Anam S/diswayjateng.id--

TEGAL, diswayjateng.id - Fasilitas putar balik atau u-turn yang berada di Jalan Kolonel Sugiono Kota Tegal kembali dibuka dan bisa dilewati kendaraan yang akan berbalik arah.

Dibukanya kembali u-turn tersebut berdasarkan kesepakatan yang diambil dalam Rapat Forum Lalu Lintas Angkutan Jalan (LLAJ) setelah dilakukan kajian oleh Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Tegal.

Sebelumnya, u-turn yang berlokasi tidak jauh dari Kantor BMKG ini ditutup karena tingginya angka kecelakaan yang terjadi di wilayah putar balik arah tersebut.

Setelah ditutup, pengguna jalan dari Jalan Sipelem ternyata justru banyak yang melawan arah untuk memutar balik di u-turn Jalan Dr Wahidin Sudiro Husodo, atau di depan Hotel Bahari Inn.

BACA JUGA:Awas! Dishub Kota Tegal Bakal Larang Kendaraan Parkir di Jalan Pancasila

BACA JUGA:Dinas Perhubungan Kota Tegal Diminta Tertibkan Toko Nakal

“U-turn dibuka karena kebutuhan masyarakat. Dishub melakukan kajian dan disepakati dalam rapat forum,” kata Kepala Dishub Abdul Kadir melalui Kepala Bidang Lalu Lintas Riandy Sholeh Setiawan.

Riandy mengemukakan, rambu-rambu telah dipasang. Untuk mengantisipasi kecelakaan, u-turn tersebut hanya boleh digunakan pengguna jalan dari arah barat. Pengguna jalan dari arah timur dilarang memutar balik di u-turn ini.

Dishub juga memasang garis kejut agar pengguna jalan mengurangi kecepatan kendaraannya saat akan memutar balik.

“Harapannya tidak ada lagi masyarakat yang melawan arah dari Jalan Sipelem,” ungkap Riandy. 

Riandy menambahkan, untuk mengantisipasi kemacetan saat arus mudik dan arus balik, sejumlah u-turn akan ditutup sementara. Lokasinya menyesuaikan situasi kepadatan arus lalu lintas.

Dishub membuka posko pemantauan arus lalu lintas selama masa arus mudik dan arus balik. Saat ini, u-turn yang telah ditutup adalah di Jalan Mayjen Sutoyo. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: