Sebentar Lagi, Patung Pewayangan akan Hiasi Sepanjang Jalan Pahlawan Kota Semarang

Sebentar Lagi, Patung Pewayangan akan Hiasi Sepanjang Jalan Pahlawan Kota Semarang

Pekerja menyelesaikan pembuatan patung wayang Bima di galery Logro Studio, jalan Pusponjolo Selatan, Kelurahan Salaman Mloyo, Semarang Barat, Jumat, 14 Maret 2025.--Wahyu Sulistiyawan

"Wayang ini kan simbol kebudayaan, minimal kita orang Jawa Tengah bisa mengenal wayang sebagai panutan, sehingga ini peluang untuk mengkreasikan patung," ujarnya.

Saat pemasangan ia akan menggandeng tenaga ahli konstruksi, agar patung lebih kuat dan tidak rubuh saat ada angin kencang.

"Nanti akan ada tenaga ahli konstruksi biar pemasangannya kuat saat ada angin kencang tidak rubuh," bebernya.

Selain itu, secara disiplin ilmu, sebelum kuliah di ISI Yogyakarta. Iwan yang juga alumnus jurusan listrik ST Negeri 67 di Lemah Gempal atau setara sekolah tehnik tingkat SMP. Iwan Hasto kemudian melanjutkan di STM Negeri 4 Semarang jurusan elektro. 

"Saya memiliki basik teknik untuk memberi efek gerak patung atau menambahkan sensor, dan unsur lain. Sehingga patung yang semula hanya diam saja, saya kolaborasikan dan lebih menarik," jelasnya. 

Anak ke delapan dari sembilan bersaudara ini berhasil menciptakan 10 karya yang mengkolaborasikan bentuk dan gerak. Selain itu, banyak proyek yang dihasilkan melalui kolaborasi antara seni dan elektronik. Seperti animatoric dinosaurus, marionette setreampapet di Surabaya dan masih banyak lainnya.

Bahkan, di Kota Semarang ada animatronic lele sepanjang enam meter di Taman Lele. Selain itu, animatornic pohon bicara dan sapi yang bisa bergerak di Plalangan merupakan karyanya.

Diakuinya, karya satu patung memang membutuhkan banyak orang namun kalau animatronic cukup dikerjakan 5 orang saja. 

"Kalau 2,5 meter seperti animatornic, lima orang cukup dengan waktu satu bulan," jelasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: