Pilkada Wonosobo 2024, Afif-Husein Menang Telak di 15 Kecamatan

Pilkada Wonosobo 2024, Afif-Husein Menang Telak di 15 Kecamatan

Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Hasil Perhitungan Suara pada Pilkada Wonosobo 2024 di Gedung Korpri Wonosobo-Foto : Ari Sunandar/jateng.disway.id-

WONOSOBO, diswayjateng.id - Pasangan calon Bupati Wonosobo nomor urut 1, Afif Nurhidayat dan Amir Husein, berhasil meraih kemenangan telak dengan unggul di 15 kecamatan dalam Pilkada Wonosobo 2024.

Hasil ini ditetapkan dalam Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Hasil Perhitungan Suara Pilkada Wonosobo 2024 di Gedung Korpri Wonosobo, Rabu 4 Desember 2024, yang juga menandai akhir dari proses perhitungan suara tingkat kabupaten.

Dalam Pilkada Wonosobo 2024, pasangan Afif-Husein berhasil memperoleh suara sah sebanyak 318.163 suara, sementara pasangan calon nomor urut 2 Khairullah Al Mujtaba dan Sidqi Ferin Diana, meraih 135.425 suara.

Dengan perolehan ini, pasangan Afif-Husein berhasil meraih kemenangan yang cukup meyakinkan, jauh mengungguli pasangan lawannya pada Pilkada Wonosobo 2024.

BACA JUGA:KPU Kota Semarang Mulai Lakukan Rapat Pleno Rekapitulasi Pilkada 2024 dari

BACA JUGA:KPU Batang Gelar Rekapitulasi Pilkada 2024 Tingkat Kabupaten, Hasilnya?

Ketua KPU Kabupaten Wonosobo, Ruliawan Nugroho mengungkapkan, bahwa seluruh Proses Rekapitulasi Perhitungan Suara Pilkada Wonosobo 2024 di tingkat kecamatan berjalan lancar tanpa kendala besar.

"Hari ini 15 kecamatan sudah memaparkan semua hasil rekapitulasi suara pada Pilkada Wonosobo 2024 dan semuanya berjalan lancar," ujarnya dalam sambutannya.

Rekapitulasi Pilkada Wonosobo 2024 di tingkat kecamatan telah dimulai sejak 29 hingga 30 November 2024 lalu, dan semua kecamatan telah menyampaikan laporan hasil perhitungan suara mereka.

Meski demikian, beberapa kendala teknis sempat ditemui seperti penulisan C plano yang kurang akurat, kekurangan logistik surat suara, serta beberapa layout TPS yang belum sesuai standar PKPU, tetapi kendala-kendala tersebut tidak mengganggu jalannya proses rekapitulasi suara Pilkada Wonosobo 2024.

BACA JUGA:KPU Kota Tegal Tetapkan Hasil Pilkada 2024

BACA JUGA:Di Bawah Target, Tingkat Partisipasi Pemilih dalam Pilkada Solo Hanya 73 Persen

Ruli juga mengungkapkan bahwa partisipasi pemilih dalam Pilkada Wonosobo 2024 kali ini mencapai 70 persen, sebuah angka yang meningkat dibandingkan Pilkada Wonosobo sebelumnya.

Namun, angka partisipasi pemilih pada Pilkada Wonosobo 2024 ini sedikit lebih rendah jika dibandingkan dengan partisipasi dalam Pemilihan Presiden dan Pemilu Legislatif 2024 yang sebelumnya telah dilaksanakan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: