Cabang BRI Buka Layanan Weekend Banking, Berikut Daftar Lengkapnya!
Beberapa cabang BRI membuka layanan weekend banking, nasabah bisa menikmati beragam fasilitas yang dibutuhkan.--
jateng.disway.id - Nasabah Bank Rakyat Indonesia (BRI) kini semakin dimanjakan dengan layanan Weekend Banking. Dengan layanan ini, nasabah tetap bisa menikmati fasilitas di kantor cabang BRI yang memungkinkan tetap beroperasi di hari Sabtu dan Minggu.
Sejumlah fasilitas yang bisa dinikmati nasabah dalam layanan Weekend Banking ini diantaranya setoran dan penarikan tunai, pembukaan rekening simpanan (tabungan, giro, deposito), penggantian buku tabungan, penerbitan dan penggantian kartu BRI, serta pembelian Brizzi.
Layanan weekend banking lain yang tersedia meliputi perubahan data, pencetakan rekening koran, penanganan pengaduan nasabah dan transaksi non-finansial lainnya.
Berikut adalah daftar kantor cabang BRI yang memberikan layanan Weekend Banking atau beroperasi pada hari Sabtu dan/atau Minggu sesuai informasi resmi yang dikutip dari laman resmi Bank BRI:
BACA JUGA:Manjakan Nasabah dengan Kenaikan Limit, BRI Beri Keleluasan Transaksi
BACA JUGA:Gandeng PT Pos Indonesia, BRI Luncurkan Fitur Kirim Barang BRImo
Jakarta:
• KK ITC Roxy Mas buka hari Sabtu dari pukul 10.00 hingga 15.00 WIB.
• KK Samsat Daan Mogot melayani pengunjung dari pukul 07.00 hingga 12.00 WIB.
• KK Ditlantas Polda Metro Jaya buka dari pukul 07.30 hingga 12.00 WIB.
• KK Pondok Indah Mall buka pada hari Sabtu dan Minggu dari pukul 10.00 hingga 17.00 WIB.
• KK PGC Cililitan buka dari pukul 09.00 hingga 16.00 WIB.
• Teras Pasar Kramat Jati beroperasi dari pukul 08.00 hingga 16.00 WIB.
• KK Kalibata City buka pada hari Sabtu dari pukul 10.00 hingga 17.00 WIB.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: