Alat Kelengkapan DPRD Kota Tegal Resmi Terbentuk
PENYERAHAN KEPUTUSAN — Ketua DPRD Kota Tegal Kusnendro bersama Wakil Ketua I DPRD Wasmad Edi Susilo dan Wakil Ketua II DPRD Amiruddin menyerahkan dokumen.Foto:K Anam S/jateng.disway.id--
TEGAL, jateng.disway.id - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Tegal resmi membentuk Alat Kelengkapan DPRD dalam Rapat Paripurna ke-4 yang diselenggarakan di Ruang Rapat Paripurna,m. Rapat Paripurna yang diadakan secara internal dipimpin Ketua DPRD Kusnendro bersama Wakil Ketua I Wasmad Edi Susilo dan Wakil Ketua II Amiruddin.
Alat Kelengkapan DPRD yang telah terbentuk dalam Rapat Paripurna tersebut terdiri dari Komisi I, Komisi II, Komisi III, Badan Kehormatan (BK), Badan Pembentukan Peraturan Daerah (Bapemperda), Badan Anggaran (Banggar), dan Badan Musyarawarah (Banmus), dengan susunan keanggotaan yang berasal dari usulan Fraksi-Fraksi.
Komisi I diketuai Moh Muslim (Fraksi Partai Golkar), wakil ketua Erni Ratnani (Fraksi PKS), sekretaris Eko Susanto (Fraksi PKB), dengan anggota Ardy Arafiq dan Eko Mulyono (Fraksi PDI Perjuangan), Arie Prima Setyoko (Fraksi Partai Golkar), Moh Sefrudin dan Mohamad Tarso Supriadin (Fraksi Partai Gerindra), serta Tengku Rayhan Makarim (Fraksi Amanat Persatuan).
Komisi II diketuai Zaenal Nurohman (Fraksi PKS), wakil ketua Ratna (Fraksi PDI Perjuangan), sekretaris Susanto Agus Priyono (Fraksi Partai Gerindra), dengan anggota Purnomo (Fraksi PDI Perjuangan), Sugiyono dan Enny Yuningsih (Fraksi Partai Golkar), Fathul Imam dan Anshori Faqih (Fraksi PKB), serta Moch Ilyas (Fraksi Amanat Persatuan).
BACA JUGA:Pimpinan DPRD Kota Tegal 2024-2029 Resmi Dilantik
BACA JUGA:Anggota DPRD Kota Tegal Soroti Pelayanan Sistem Loket
Komisi III diketuai Sutari (Fraksi PDI Perjuangan), wakil ketua Bagas Satya Indrana (Fraksi Partai Golkar), sekretaris Nur Fitriani (Fraksi Amanat Persatuan), dengan anggota Triono (Fraksi PDI Perjuangan), Beni Ageng Panggalih (Fraksi Partai Golkar), Abdul Ghoni dan Mochammad Ali Mashuri (Fraksi PKS), Muhammad Masruri (Fraksi PKB), dan Sisdiono (Fraksi Partai Gerindra).
Badan Kehormatan diketuai Triono (Fraksi PDI Perjuangan), wakil ketua Moch Ilyas (Fraksi Amanat Persatuan), dan anggota Mochammad Ali Mashuri (Fraksi PKS).
Bapemperda diketuai Purnomo (Fraksi PDI Perjuangan), wakil ketua Sugiyono (Fraksi Partai Golkar), dengan anggota Sutari (Fraksi PDI Perjuangan), Bagas Satya Indrana (Fraksi Partai Golkar), Zaenal Nurohman dan Mochmad Ali Mashuri (Fraksi PKS), Fathul Imam (Fraksi PKB), Moh Sefrudin (Fraksi Partai Gerindra), dan Tengku Rayhan Makarim (Fraksi Amanat Persatuan).
Banggar dan Banmus ex officio dipimpin Ketua DPRD dan wakil-wakilnya. Banggar beranggotakan Sutari dan Purnomo (Fraksi PDI Perjuangan), Moh Muslim, Arie Prima Setyoko, dan Enny Yuningsih (Fraksi Partai Golkar), Abdul Ghoni dan Zaenal Nurohman (Fraksi PKS), Anshori Faqih dan Muhammad Masruri (Fraksi PKB).
BACA JUGA:Pimpinan Sementara DPRD Kota Tegal Kebut Pembentukan AKD
BACA JUGA:30 Anggota DPRD Kota Tegal Disumpah
Kemudian Susanto Agus Priyono dan Sisdiono (Fraksi Partai Gerindra), dan Nur Fitriani (Fraksi Amanat Persatuan).
Banmus beranggotakan Ratna, Ardy Arafiq, dan Eko Mulyono (Fraksi PDI Perjuangan), Sugiyono, Bagas Satya Indrana, dan Beni Ageng Panggalih (Fraksi Partai Golkar), Erni Ratnani (Fraksi PKS), Fathul Imam dan Eko Susanto (Fraksi PKB), Moh Sefrudin dan Mohamad Tarso Supriadin (Fraksi Partai Gerindra), dan Tengku Rayhan Makarim (Fraksi Amanat Persatuan).
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: