Cara Mengatasi Hp Terkena Air

Cara Mengatasi Hp Terkena Air

Cara Mengatasi Hp yang Terkena Air, Solusi Efektif Tanpa Perlu Panik-Tangkapan layar diswayjateng.id-

DISWAY JATENG.ID - HP yang terendam air adalah situasi yang sangat menjengkelkan. Sebagai perangkat elektronik, ponsel yang terkena air berisiko besar mengalami kerusakan. Simak beberapa cara mengatasi Hp terkena air, solusi efektif tanpa perlu panik.

Beberapa faktor yang dapat menyebabkan HP kemasukan air antara lain, tidak sengaja terjatuh ke dalam tempat pencucian, tumpahan minuman, atau terkena hujan. Ketika ponsel terendam air, banyak pengguna yang merasa putus asa dan tidak tahu harus berbuat apa. Oleh karena itu, simak beberapa cara mengatasi Hp terkena air, solusi efektif tanpa perlu panik.

Namun, ada juga yang langsung panik dan mencoba menyalakan ponsel untuk mengecek apakah masih berfungsi. Kepanikan ini, tanpa disadari, dapat memperburuk kondisi ponsel yang sudah terkena air. Untuk mengatasinya, ketahui cara mengatasi Hp terkena air, solusi efektif tanpa perlu panik.

Sebenarnya, ada beberapa cara mengatasi Hp terkena air, solusi efektif tanpa perlu panik yang dapat diambil untuk mencegah kerusakan lebih lanjut pada ponsel yang terendam air. Tentu saja, hal ini juga tergantung pada seberapa parah kondisi air di dalam perangkat. Mari simak artikel yang dilansir dari Bola.com berikut ini.

BACA JUGA:5 Penyebab WiFi Tidak Tersambung ke HP Android

BACA JUGA:Tak Perlu Dibawa ke Tukang Service, Begini Cara Mengatasi Hp Terkena Air Secara Mandiri

Cara Mengatasi Hp Terkena Air, Solusi Efektif Tanpa Perlu Panik

Namun, tidak ada salahnya untuk mencoba beberapa langkah berikut. Apa saja cara yang bisa dilakukan untuk mengatasi HP yang kemasukan air? berikut cara mengatasi Hp terkena air, solusi efektif tanpa perlu panik.

1. Segera Angkat dari Air dan Matikan

Jika Hp Anda terjatuh ke dalam genangan air atau kolam, segera angkat perangkat tersebut. Ini penting untuk mengurangi waktu ponsel terendam dalam air.

Setelah itu, pastikan ponsel dalam keadaan mati. Jika ponsel masih menyala setelah diangkat, segera matikan perangkat tersebut. Anda bisa mematikan ponsel seperti biasa atau mencabut baterai jika memungkinkan.

2. Jangan Menggoyang Hp

Selain mencoba menyalakan Hp yang terkena air, sebaiknya hindari menggoyang-goyangkan perangkat tersebut. Banyak orang beranggapan bahwa menggoyang Hp dapat membantu mengeluarkan air dari dalamnya.

Faktanya, tindakan ini justru dapat memperburuk situasi karena air bisa menyebar ke komponen lain. Oleh karena itu, penting untuk tidak menggerakkan ponsel terlalu banyak agar air di dalamnya tidak berpindah tempat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: