5 HP Layar Lengkung Terbaik Harga 2 Jutaan, Desain Mewah dan Kekinian

5 HP Layar Lengkung Terbaik Harga 2 Jutaan, Desain Mewah dan Kekinian

5 Hp Layar Lengkung Terbaik, Desain Mewah Mulai 2 Jutaan-Tangkapan layar diswayjateng.id-

4. Vivo V27 5G

Vivo V27 5G hadir dengan desain layar lengkung di kedua sisi. Layar ini menggunakan panel AMOLED berukuran 6,78 inci dengan resolusi Full HD+ (2.400x1.080 piksel) dan refresh rate 120 Hz.

Di bagian atas layar terdapat punch hole yang menampung kamera selfie beresolusi tinggi 50 MP, memastikan hasil foto selfie yang lebih baik dan lebih jelas.

Sementara itu, di bagian belakang terdapat tiga kamera, yaitu kamera utama 50 MP (dengan sensor Sony), kamera ultrawide 8 MP, dan kamera makro 2 MP.

BACA JUGA: Hp Murah dengan Fitur NFC Terbaik

BACA JUGA: 5 Hp Android dengan Kamera Ultrawide Terbaik

Hasil foto dapat disimpan di memori internal yang memiliki kapasitas 256 GB, memungkinkan kamu untuk menyimpan ribuan foto, video, atau dokumen lainnya.

Dari segi performa, Vivo V27 5G ditenagai oleh prosesor MediaTek Dimensity 7200 dan didukung oleh RAM 8 GB. Baterainya memiliki kapasitas 4.600 mAh dan mendukung pengisian cepat 66W. Vivo V27 5G dijual dengan harga sekitar Rp 5 juta.

5. Realme 12 Pro+ 5G

Realme 12 Pro+ 5G menawarkan layar AMOLED melengkung berukuran 6,7 inci dengan resolusi FHD+, refresh rate 120 Hz, mendukung 1,07 miliar warna, 100% P3 color gamut, serta dilengkapi fitur Pro-XDR dan sertifikasi TÜV Rheinland.

Smartphone ini juga dilengkapi dengan kamera telefoto periskop 64 MP dan kamera utama Sony IMX890 50 MP yang mendukung fitur OIS.

BACA JUGA: Oppo A38, Hp Murah Performa Juara dan Baterai Tahan Lama

BACA JUGA: Simak Spesifikasi Smartphone Realme C63, HP Murah Desain Oke

Untuk performanya, perangkat ini ditenagai oleh prosesor Snapdragon 7s Gen 2 (arsitektur 4nm) yang didukung oleh RAM 8 GB dan 12 GB (memori dinamis hingga 12 GB), serta pilihan penyimpanan internal 256 GB dan 512 GB.

Ditenagai oleh baterai 5000 mAh dan teknologi pengisian cepat 67W SUPERVOOC, baterai perangkat ini dapat terisi penuh hingga 100% dalam waktu hanya 48 menit, atau mencapai 50% dalam 19 menit. Realme 12 Pro+ 5G dijual dengan harga sekitar Rp 5,3 juta.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: