5 Cara Ampuh Menghadapi DC Pinjol yang Bikin Resah

5 Cara Ampuh Menghadapi DC Pinjol yang Bikin Resah

cara menghadapi dc pinjol --foto youtobe

DISWAY JATENG - Pinjol alias pinjaman online memang jadi solusi untuk memenuhi berbagai kebutuhan mendesak. Namun bisa juga menjadi masalah saat tidak menggunakan dengan benar. Maka ketahui cara menghadapi DC pinjol. 

Jika tidak digunakan dengan bijaksana, utang tersebut bisa makin menumpuk dan sulit dilunasi. Ada beberapa konsekuensi yang harus dihadapi jika hal ini terjadi. Misalnya sanksi denda dan skor kredit memburuk. Serta ada aktivitas penagihan cicilan oleh Debt Collector (DC). Dengan ini, perlu ketahui cara menghadapi DC pinjol secara efektif. 

Debt Collector (DC) seringkali menjadi khawatir bagi debitur yang mengalami galbay atau macet bayar, sebab seringkali merugikan saat menagih utang. Karena itu, cara menghadapi DC pinjol perlu kalian coba dan lakukan supaya tidak mengalami risiko yang merugikan. 

Lantas, bagaimana cara menghadapi DC pinjol dengan tepat? Berikut ada beberapa langkah efektif yang bisa kalian lakukan agar tidak ada tindakan yang merugikan. 

BACA JUGA:Cara Menghadapi DC Pinjol Agresif, Tetap Tenang Jangan Terbawa Emosi

Cara Menghadapi Debt Collector (DC) Pinjaman Online

1. Cari Tahu Surat Kuasa Penagihan Jika Ada Penyitaan Barang

Surat kuasa merupakan bukti barang sitaan imbas penunggakan pembayaran dapat diambil. Surat ini wajib diterbitkan oleh penyedia pinjol tempat mengajukan pinjaman.

2. Minta Menunjukkan Kartu Sertifikasi Profesi

Cara menghadapi DC pinjol berikutnya yaitu dengan meminta menunjukkan Kartu Sertifikasi Profesi. Tiap Debt Collector (DC) resmi akan mendapatkan sertifikasi APPI atau Asosiasi Perusahaan Pembiayaan Indonesia. Tujuannya yaitu penagih utang bisa menunjukkan bukti aktivitas profesinya.

3. Jelaskan Alasan Keterlambatan dengan Baik

Jelaskan secara baik alasan utang terlambat atau menunggak dibayar. Tambahkan juga kalian akan menghubungi pihak pemberi pinjaman mengenai utang tersebut.

Perlu diingat jangan menjanjikan apapun kepada DC hanya untuk memperpanjang masa penangguhan pinjaman. Sebab bisa membuat proses penagihan menjadi makin rumit.

BACA JUGA:4 Tips Ampuh Hadapi DC Pinjol Lapangan, Ternyata Begini Caranya!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: