Rekomendasi HP Gaming Terbaik 2024, Chipset Gesit Cocok Game Berat

Rekomendasi HP Gaming Terbaik 2024, Chipset Gesit Cocok Game Berat

HP Gaming terbaik 2024-Tangkapan layar diswayjateng.id-

DISWAY JATENG - Pengembangan teknologi baru saat ini banyak ponsel pintar canggih dengan harga terjangkau. Beberapa di antaranya bahkan HP Gaming terbaik 2024 mendapat pujian berkat ketangguhannya dalam mengoperasikan berbagai aplikasi berat dan andal dalam ber-multitasking 

Game dengan grafis berat yang memikat memang sangat seru untuk dimainkan. Namun lebih asik lagi jika dimainkan pakai HP Gaming terbaik 2024 yang punya spesifikasi mumpuni. Salah satunya memiliki ciri desain futuristik dengan bodi kokoh bila dibandingkan dengan HP pada umumnya. Sehingga cukup kuat untuk penggunaan hardcore sekalipun.

HP Gaming terbaik 2024 dengan satu perangkat saja kamu bisa melakukan berbagai kegiatan sehari-hari sekaligus. Seperti melakukan panggilan telepon, mengakses media sosial, berfoto, streaming, hingga bermain game.

Selain itu, spesifikasi yang disematkan pada HP Gaming terbaik 2024 disini sudah yang paling mumpuni. Mulai dari prosesor kencang, layar resolusi tinggi, RAM besar hingga penggunaan sistem pendingin untuk mengurangi panas berlebih. Yuk simak ulasan dan baca sampai selesai ya!

BACA JUGA:Cara Memilih Smartphone Gaming Terbaik

 

1. Redmi Note 9 Pro

Dengan penambahan ‘Pro’ dibelakangnya, tentu Redmi Note 9 Pro bisa diandalkan untuk gaming. Salah satu kekuatan HP gaming yang tergolong terjangkau di kelasnya ini ada pada RAM yang besar.

Untuk performanya, HP Gaming murah ini sudah menggunakan prosesor dari Qualcomm Snapdragon 720G. Termasuk chipset yang bisa memainkan gim dengan lancar. Main game juga makin seri dengan layar DotDisplay berukuran 6,67 inci FullHD+ dan Gorilla Glass 5. Yang tak kalah penting baterainya, dengan kapasitas mencapai 5020 mAh lengkap bersama fast charging 30W.

Untuk versi RAM 6 GB bisa dibeli dengan harga Rp 3,1 jutaan saja, sedangkan RAM yang lebih besar, yaitu 8 GB, dijual Rp 3,5 jutaan. Masih cukup terjangkau jika melihat spesifikasinya.

2. Realme Narzo 50A

Realme Narzo 50A hadir di Indonesia dengan membawa spesifikasi yang mumpuni untuk HP Gaming di kelas entry, dengan prosesor gaming MediaTek Helio G85, serta baterai berkapasitas jumbo. Tampilan grafik game terlihat tajam berkat hadirnya layar Mini-drop berukuran 6.5 inci yang diusung oleh HP Realme ini. Layarnya mampu menghasilkan kualitas HD+ dengan kualitas 1600 x 720 piksel.

Selain untuk bermain game, Realme Narzo 50A juga dibekali dengan kemampuan fotografi yang bisa diandalkan. Hadirnya triple camera 50 MP + 2 MP + 2 MP, memang menjadi salah satu keunggulannya. Daya tahan Realme Narzo 50A juga perlu mendapat sorotan, karena HP ini dibekali dengan baterai berkapasitas 6000 mAh yang sudah mendukung teknologi pengisian daya cepat 18W.

BACA JUGA:5 Rekomendasi HP Gaming Snapdragon 720G Terbaik 2024

3. Poco X6 Pro 5G

Performa menjadi salah satu keunggulan dari Poco Xy6 Pro 5G yang pertama kali rilis di Indonesia di harga mulai dari Rp 4 jutaan. Smartphone ini membawa spesifikasi yang cukup tinggi untuk rata-rata kelasnya, karenanya lah, HP ini cocok untuk gamer yang mencari hp gaming murah di bawah Rp 5 juta.

Hp yang masuk dalam segmen mid-range ini mengusung spek flagship dengan hadirnya layar CrystalRes Flow AMOLED berukuran 6.67 inci. Untuk menambah keseruan saat bermain game, layarnya sudah mendukung refresh rate 120Hz yang membuat pergerakan dan responnya mulus.

Poco X6 Pro 5G ditenagai prosesor MediaTek Dimensity 8300-Ultra, dengan kapasitas RAM 12 GB dan ruang memori internal seluas 512 GB. Sebuah peningkatan yang signifikan untuk smartphone seri X Poco.

Untuk kebutuhan fotografi, Poco X6 Pro 5G dilengkapi modul triple camera yang terdiri dari kamera utama 64 MP, kamera ultra-wide 8 MP, dan kamera makro 2 MP. Pada sisi depan, hadir kamera selfie 16 MP. Peningkatan lain yang diberikan pada POCO X6 Pro 5G terdapat pada baterai 5000 mAh yang sudah mendukung teknologi fast charging dengan pengisian turbo 67W.

4. Vivo Y100 5G

Meluncur pertama kali di awal tahun 2024, vivo Y100 5G membawa spesifikasi yang belum pernah ada di seri Y Vivo sebelumnya. Selain itu, smartphone ini juga membawa desain premium.

Peningkatan performa pada Vivo Y100 5G menjadikan smartphone ini cocok untuk pengguna yang menginginkan hp gaming murah namun dengan spesifikasi yang tidak kentang. Apalagi, prosesor yang diusungnya juga tidak sembarangan.

Performa Vivo Y100 5G cukup kencang untuk kelasnya, karena HP Gaming terbaik 2024 ini ditenagai oleh prosesor Snapdragon 4 Gen 2 5G. Sementara untuk memorinya, tersedia dua opsi RAM 8 GB/128 GB dan 8 GB/256 GB.

Mengusung layar AMOLED berukuran 6.67 inci yang sudah mendukung refresh rate 120Hz, vivo Y100 5G dibekali dengan baterai 5000 mAh dengan FlashCharge 80W.

Terakhir untuk penggemar fotografi, Vivo Y100 5G dibekali dengan modul triple camera yang terdiri dari kamera utama 50 MP, kamera wide 8 MP, dan kamera sensor flicker. Untuk selfie, tersedia kamera depan 8 MP.

BACA JUGA:Infinix Hot 40i: HP Gaming Murah yang Spektakuler

5. Tecno Pova 4 Pro

Salah satu rekomendasi HP Gaming murah dengan spek tinggi yang sebanding dengan harga yang dibayarkan adalah Tecno Pova 4 Pro yang menawarkan performa prosesor terbaik di kelasnya, memori RAM besar, dan baterai berkapasitas jumbo.

Kebutuhan memorinya didukung oleh RAM 8 GB yang bisa ditambah extended RAM 5 GB, sehingga menghasilkan total RAM 13 GB. Pilihan memori internalnya memberikan opsi 128 GB dan 256 GB.

Beralih ke sisi visual, Tecno Pova 4 Pro hadir dengan layar AMOLED berukuran 6.66 inci yang sudah mendukung refresh rate 90Hz untuk memberikan pengalaman bermain game yang memuaskan.

Dengan baterai berkapasitas 6000 mAh yang diusungnya, hp dengan dual camera 50 MP ini awet untuk digunakan seharian penuh hanya dengan sekali pengisian baterai saja. Teknologi fast charging-nya mendukung daya 45W.

6. Infinix Note 30 Pro

Infinix sudah cukup dikenal di Indonesia sebagai HP Gaming terbaik 2024 dengan harga yang ramah di kantong. Salah satunya adalah Infinix Note 30 Pro yang membawa keunggulan pada prosesor dan layar untuk mendukung aktivitas gaming.

Prosesor MediaTek Helio G99 yang menjadi sumber tenaga dari Infinix Note 30 Pro, mendapatkan dukungan dari RAM besar 8 GB, dengan memori internal bekapasitas 256 GB, sehingga pengguna tidak perlu khawatir soal gangguan lag saat bermain game.

Tampilan visualnya hadir dengan tajam melalui layar LTPS flexible AMOLED berukuran 6.67 inci yang sudah mendukung refresh rate 120Hz, sehingga cocok untuk menikmati konten multimedia atau bermain game.

Pada kamera, tersedia modul triple camera 108 MP + 2 MP + 2 MP, dengan kamera depan 32 MP. Lalu untuk kebutuhan dayanya, Infinix Note 30 Pro dibekali dengan baterai 5000 mAh yang mendukung fast charging 68W.

Itulah ulasan HP Gaming terbaik 2024, spesifikasi yang menjajikan dengan chipset gesitnya. Semoga bermanfaat.(*)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: