Smartphone Vivo Y28, Hp Tipis dan Tangguh dengan Baterai Jumbo, Cocok untuk Gamers dan Pecinta Multimedia

Smartphone Vivo Y28, Hp Tipis dan Tangguh dengan Baterai Jumbo, Cocok untuk Gamers dan Pecinta Multimedia

Vivo Y28: Hp Tipis dan Tangguh dengan Baterai Jumbo, Cocok untuk Gamers dan Pecinta Multimedia--Screenshot Website Vivo

DISWAY JATENGBagi kamu yang memiliki gaya hidup aktif dan mobile, smartphone Vivo Y28 hadir sebagai solusi smartphone ideal yang menggabungkan desain tipis dan ringan dengan baterai jumbo untuk menemanimu sepanjang hari.

Smartphone Vivo Y28 ini hadir dengan desain stylish dan ramping, dengan ketebalan hanya 7,99mm dan berat 199 gram.

Body smartphone Vivo Y28 yang terbuat dari material Crystalline Matte memberikan rasa nyaman saat digenggam dan tahan terhadap goresan.

Tak hanya itu, smartphone Vivo Y28 juga memiliki performa gahar dan kamera menawan lho! Penasaran? Yuk simak harga terbaru dan spesifikasi lengkapnya di bawah ini.

BACA JUGA:Vivo Y100 5G, Hadirkan Desain Stylish dan Dibekali Chipset Tangguh Snapdragon 4 Gen 2 dengan Harga Miring

Desain Tipis dan Nyaman Digenggam

Vivo Y28 tampil dengan desain modern dan ramping dengan ketebalan hanya 7,99 mm dan berat 199 gram.

Tersedia dalam dua pilihan warna menarik, Hijau Zamrud dan Oranye Senja, Vivo Y28 nyaman digenggam dan mudah dibawa ke mana pun.

Layar Besar dan Jernih untuk Hiburan Makin Seru

Vivo Y28 memiliki layar IPS LCD berukuran 6,68 inci dengan resolusi HD+ (1608 x 720 piksel). Layar ini memberikan pengalaman menonton yang mulus dan nyaman, baik untuk menonton video, bermain game, atau browsing internet.

Layar ini juga memiliki refresh rate 90Hz yang membuat scrolling dan animasi terasa lebih halus.

BACA JUGA:Vivo Y17s, Smartphone Stylish dengan Kamera Gahar dan Baterai Tahan Lama untuk Generasi Muda

Performa Tangguh dengan Chipset Helio G85

Smartphone Vivo Y28 ditenagai chipset Helio G85 yang octa-core dan hemat daya. Chipset ini mampu menangani berbagai aplikasi dan game dengan lancar, sehingga kamu dapat menikmati hiburan dan menyelesaikan pekerjaan dengan mudah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: