7 Tips Menghindari Bunga Pinjol Tinggi, Rahasia Dapatkan Cicilan Murah dengan Bunga Rendah

7 Tips Menghindari Bunga Pinjol Tinggi, Rahasia Dapatkan Cicilan Murah dengan Bunga Rendah

7 Tips Menghindari Bunga Pinjol Tinggi, Rahasia Dapatkan Cicilan Murah dengan Bunga Rendah-pinterest-

DISWAY JATENG - Pinjol telah menjadi kebutuhan Masyarakat ditengah kebutuhan yang makin sulit didapatkan. Setelah mendapatkan pinjaman kamu harus membayar kembali uang tersebut yang biasanya disertai bunga pinjol tinggi. Banyak orang yang tidak bisa menghindari bunga pinjol tinggi ini.

Salah satu tantangan yang harus dihadapi peminjam adalah menghindari bunga pinjol tinggi, agar bisa mendapatkan cicilan dengan harga yang murah. Untuk mendapatkan bunga pinjol rendah dibutuhkan cara yang tepat.

Bagi sebagian orang mungkin belum mengerti cara menghindari bunga pinjol tinggi ini. Terkadang, banyak orang yang tertipu bisa mendapat suku bunga rendah tapi cicilan yang dibayarkan sangat mahal. Itu bisa disebabkan karena ada biaya tambahan lain, seperti biaya administrasi.

Berikut ini telah kami sediakan tips menghindari bunga pinjol tinggi agar mendapatkan cicilan yang lebih murah.

BACA JUGA:Mudah dan Anti Gagal, 4 Cara Mengajukan Pinjol Cepat Cair dan disetujui Terbaru 2024

1. Pilih Platform Pinjol yang Terpercaya dan Terdaftar di OJK

Langkah pertama untuk mendapatkan bunga pinjol yang rendah adalah memilih platform yang terpercaya dan terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Platform pinjol yang memiliki legalitas yang jelas.

Pinjol yang mengantongi izin dan diawasi langsung oleh OJK, biasanya menawarkan bunga yang lebih kompetitif dan memiliki transparansi dalam syarat dan ketentuan. Jangan sekali-kali tergiur dengan iming-iming pinjol bunga rendah tanpa melihat legalitasnya.

Bisa jadi itu adalah pinjol ilegal yang jika digunakan dapat membawa risiko besar hingga merugikan peminjam.

2. Bandingkan Bunga dari Berbagai Platform

Untuk menghindari bunga pinjol tinggi kamu bisa membandingkannya dengan platform pinjol lain. Sebelum mengajukan pinjaman, lakukan riset dan bandingkan bunga dari beberapa platform pinjol. 

Banyak situs yang menyediakan rekomendasi pinjol paling bagus, atau kamu bisa gunakan aplikasi perbandingan pinjol hingga membantu kamu menemukan penawaran terbaik dengan bunga terendah.

3. Manfaatkan Promosi dan Penawaran Khusus

Banyak platform pinjol menawarkan promosi atau penawaran khusus yang diberikan kepada pengguna baru aplikasi pinjol, seperti bunga rendah untuk peminjam baru atau diskon bunga untuk pembayaran tepat waktu. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: