Bupati Pemalang Mansur Hidayat Gencar Safari Pendidikan Politik

Bupati Pemalang Mansur Hidayat Gencar Safari Pendidikan Politik

MENYERAHKAN - Bupati Pemalang Mansur Hidayat menyerahkan piala kepada siswa berprestasi di SMA Negeri 1 Bodeh. Foto:Agus Pratikno/jateng.disway.id--

DISWAYJATENG, PEMALANGBupati Pemalang Mansur Hidayat gencar melakukan aafari pendidikan politik di sekola-sekolah. Kali ini Safari Pendidikan politik dilaksanakan di SMA Negeri 1 Bodeh. 

Bupati Pemalang Mansur Hidayat dalam acara itu mengajak para pelajar untuk berprilaku baik. Beberapa perilaku baik yang dimaksud diantaranya adalah saling bahu-membahu dan saling support. Seperti saat ada ada teman sedang mengalami kesusahan maka untuk segera dibantu bersama-sama 

Dalam acara safari pendidikan politik, bupati juga mengajak kepada para pelajar khusus di SMA Negeri 1 Bodeh  melakukan penguatan ideologi Pancasila. Pencegahan kenakalan remaja dan obat-obatan terlarang di kalangan pelajar SMA/SMK di Kabupaten Pemalang. 

BACA JUGA:Solehah, Guru Honorer SD di Kabupaten Pemalang Mahir Mengoperasikan Traktor

Sekaligus juga mengingatkan agar  menjauhi narkoba, menjauhi minuman terlarang dan tidak melakukan perundungan atau saling mengejek

“Jangan lagi ada kenakalan remaja, jangan ada tawuran karena itu akan menghancurkan hidup. Merugikan kita, teman kita dan keluarga,”katanya. 

Bupati berpesan bahwa bersekolah merupakan salah satu kunci sukses untuk masa depan. Karena jika tidak sekolah, tentunya tidak mungkin bisa  mencapai kesuksesan.

BACA JUGA:Penyusunan DIKPLHD Kabupaten Tegal Harus Dipublikasikan ke Masyarakat

“Makanya kita harus sekolah. Seperti  guru-guru,  kepala dinas, sekda, semuanya karena kita sekolah,"ujarnya.

Bupati menjelaskan tiga kecerdasan yang menjadi kunci sukses. Yaitu kecerdasan intelektual, kecerdasan emosional dan kecerdasan spiritual. Cerdas intelektual seperti yang dilaksanakan pada para siswa siswi yang sedang bersekolah di SMA 1 Bodeh, adalah dalam rangka mencerdaskan secara intelektual. 

Kecerdasan emosional dicontohkan  ketika sedang bekerja sama kemudian saling tolong menolong, menghormati guru, orang tua dan saling sayang- menyayangi antar sesama teman, itu merupakan cerdas secara emosional.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: